Jakarta (ANTARA) - Pemain Bali United Muhammad Rahmat mengaku sudah rindu merumput di Liga 1 2021 sehingga langsung gembira mendengar kompetisi bergulir mulai 27 Agustus mendatang.

Rahmat berharap tidak ada lagi penundaan kompetisi sebagaimana terjadi beberapa kali pada waktu lalu.

"Secara mental dan semangat saya pastikan sudah siap dan sangat rindu untuk sepak bola itu kembali terlaksana," kata Rahmat, dikutip dari laman resmi klub, Minggu.

Diakui Rahmat, belum terlaksananya kompetisi sepak bola di Indonesia terhitung hampir satu setengah tahun sepak bola di Indonesia membuat pemain mengalami perubahan teknik dalam bermain di lapangan.

Baca juga: Liga 1 mundur, Coach Teco terus motivasi pemain Bali United

Meskipun demikian, Rahmat menegaskan sudah siap secara mental dan fisik untuk kembali ke lapangan hijau bersama penggawa Serdadu Tridatu lainnya.

"Semenjak saya di Bali United, baru sedikit pertandingan yang saya jalankan bersama tim. Semoga kompetisi bisa berjalan dengan penerapan standar kesehatan yang sesuai," harapnya.

Pemilik nomor punggung 77 itu mengatakan segala urusan administrasi yang telah terjalin, khususnya sponsor dan izin kepolisian menjadi modal penting untuk pelaku sepak bola Indonesia.

Baca juga: Coach Teco: yang penting Liga 1 2021 bisa terlaksana

"Setiap berita baik harus disikapi dengan baik dan tetap berharap semoga tidak ada lagi penundaan seperti sebelumnya," tambah Rahmat.

Rahmat dan kolega hingga saat ini masih menantikan jadwal dan pelaksanaan seri pertama Liga 1 2021 yang akan terlaksana bulan ini.

"Alhamdulillah, saya optimis dengan rilisnya sponsor resmi liga 1 dan adanya izin keramaian dari kepolisian. Semoga Liga 1 terlaksana dan 'kick-off' sesuai jadwal yang telah disiapkan operator pelaksana kompetisi. Amin," pungkasnya.

Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengumumkan secara resmi bahwa kompetisi sepak bola Liga 1 bergulir pada 27 Agustus atau mundur satu pekan dari yang dijadwalkan sebelumnya yakni 20 Agustus.

Penetapan tanggal tersebut sesuai dengan hasil rapat koordinasi dengan pemangku kepentingan lainnya seperti PSSI, PT LIB, Polri, dan BNPB/Satgas Penanganan COVID-19.

Baca juga: Diego Assis resmi berpisah dari Bali United

Pewarta: Zuhdiar Laeis
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2021