Jakarta (ANTARA) - Album "Donda" Kanye West berhasil pecahkan rekor di Spotify sebagai album yang paling banyak didengar selama 24 jam.

Dikutip dari Variety, Rabu, sekitar 32 jam setelah dirilis, album ini dikonfirmasi berhasil memecahkan rekor untuk album yang paling banyak diputar dalam 24 jam di tahun 2021. Hal ini pun membuat Kanye berhasil mengalahkan Olivia Rodrigo yang juga merilis album "Sour".

"Donda" juga dinilai akan memecahkan lebih banyak rekor seiring berjalannya waktu. Sebab, lagu-lagu "Donda" berhasil menempati enam dari 10 tempat teratas di Top 200 Spotify, dengan enam lainnya antara 11 dan 20.

Selain itu, enam lagu lainnya juga berhasil menempati posisi antara 21 dan 30 serta lima lainnya di posisi 31 dan 50. Hal ini menunjukkan bahwa 23 dari 27 lagu "Donda" berhasil mengambil dari setengah posisi di 50 besar.

Tak hanya di Spotify, pada platform Apple Music "Donda" juga berhasil meraih prestasi. Lagu-lagu dari album baru Kanye ini berhasil menempati 18 tempat teratas di 100 besar Amerika Serikat dengan tujuh lagu lainnya di bawah 50 teratas.

Baca juga: Kanye West klaim label musiknya rilis "Donda" tanpa persetujuannya

Baca juga: Unduhan palsu album Kanye West "Donda" berisi malware

Baca juga: Kanye West menang Grammy untuk album Kristen Kontemporer Terbaik


Pewarta: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021