Jakarta (ANTARA) - Motorola meluncurkan versi Edisi Bisnis dari Edge 20 dan Edge 20 Lite dengan peningkatan fitur keselamatan dan keamanan, demikian dikutip Gizmochina, Jumat.

Edisi Bisnis dari dua ponsel tersebut tidak berbeda dengan versi reguler dalam hal spesifikasi.

Satu-satunya perbedaan adalah Edisi Bisnis hadir dengan teknologi ThinkShield milik Lenovo dan memiliki beberapa fitur keamanan perangkat lunak.

Baca juga: Motorola Razr layar lipat dirilis 13 November

Edisi tersebut muncul dengan dua pembaruan OS utama dan tiga tahun pembaruan keamanan.

Selain itu, perangkat tersebut memiliki fitur 'Zero Touch' yang memungkinkan pengguna mengontrol ponsel dari jarak jauh melalui PC desktop. Fitur ini bisa berguna saat pengguna perlu beralih dan berbagi file antara ponsel dan PC secara bersamaan.

Motorola Edge 20 dan Edge 20 Lite menampilkan layar OLED 6,7 inci dengan resolusi Full-HD+. Smartphone ini hadir dengan kecepatan refresh tinggi dan rasio aspek modern.

Edge 20 hadir dengan sistem tiga kamera belakang dengan lensa utama 108MP, lensa ultrawide 16MP, dan lensa telefoto, serta kamera swafoto 32MP di bagian depan.

Sementara Edge 20 Lite memiliki kamera utama 108MP, ultrawide 8MP, dan sensor kedalaman 2MP.

Motorola Edge 20 ditenagai oleh SoC Qualcomm Snapdragon 778 yang dipasangkan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 128 GB. Sedangkan Edge 20 Lite ditenagai SoC MediaTek Dimensity 800U.

Edge 20 memiliki baterai 4.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat 33W, sedangkan di 20 Lite terdapat baterai 5.000mAh dengan sistem pengisian cepat 30W.

Baca juga: Motorola One Hyper dikabarkan dapat pembaruan Android 11 di AS

Baca juga: Motorola siapkan Razr 2020, begini desainnya

Baca juga: Motorola Edge S Pro dikabarkan meluncur pada 5 Agustus

Penerjemah: Fathur Rochman
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021