Jakarta (ANTARA) - Jenama modest fesyen lokal asal Bandung HijabChic akan merilis koleksi fesyen yang dirancang bersama fashion collaborator Thatal Jundiah.

"Fiore" yang memiliki makna berbunga, memperlihatkan kesan yang menghangatkan, menguatkan dan menyemangatkan hati si pemakai. Hal ini dikarenakan HijabChic dan Thatal ingin mengingatkan semua wanita untuk tetap menjalani hari dengan positif.

Baca juga: Citra Kirana x Deyn Scarf kolaborasi kreasikan koleksi"Kirana Instant"

“Lewat koleksi kolaborasi ini, saya ingin mengajak semua orang untuk ikut memaknai setiap kejadian dengan penuh syukur dan saling member semangat kepada satu sama lain," ujar founder HijabChic Nisa Pratiwi dalam keterangannya, Jumat.

Koleksi ini menandakan bahwa semua orang tidak boleh berhenti merayakan segala pencapaian besar ataupun kecil karena dengan merasakan semuanya, kita tetap akan tumbuh dan berbunga jadi yang lebih baik. Pola pikir inilah yang mempersatukan HyabChic dan Thatal Jundiah.
Model mengenakan koleksi "Fiore" hasil kolaborasi HijabChic dan Thatal Jundiah. (ANTARA/ Ho HijabChicxThatalJundiah)


Kolaborasi ini mempersembahkan sembilan tampilan komplit dengan 11 produk yang tampak relaxed dan romantic. Gaya romantisme adalah untuk mengingat semua hal-hal baru sedangkan gaya santai adalah untuk mengutamakan kenyamanan.

"Styling concept yang kami pilih adalah untuk bisa terasa mudah dipakai dan buildable — sebuah arahan gaya yang bisa digunakan dalam kondisi atau acara apapun," ujar Thatal Jundiah.

Warna pastel dan neutral tones yang identik dengan kesan romantis juga mendominasi koleksi ini mulai dari blus atasan, bawahan, outer, tunik, terusan, hingga jumpsuit.

Koleksi "Fiore" ini akan tersedia di situs resmi HijabChic, situs marketplace seperti Shopee dan Tokopedia, dan juga gerai resmi HyabChic yang berlokasi di Bandung, Jakarta, Surabaya, Jambi, Tangerang Selatan dan Makassar (buka mengikuti peraturan protokol kesehatan setempat).

Baca juga: Pindah ke Bali, Ayudia C pilih hidup "modest"

Baca juga: Turki kecam larangan berhijab Uni Eropa

Baca juga: Siti Khadijah rilis 11 mukena dan dua hijab di SK Festive Week 2021



 

Pewarta: Maria Rosari Dwi Putri
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021