Jakarta (ANTARA) - INI yang merupakan grup idola J-pop bentukan ajang "Produce 101 Japan Season 2" akhirnya memutuskan "Rocketeer" sebagai lagu utama debut mereka.

"Rocketeer" terpilih menjadi lagu utama grup setelah melalui pemungutan suara yang berlangsung sejak 18 September hingga 24 September 2021 di laman resmi grup, mengalahkan kandidat satu lagu lainnya yakni "Brighter" dengan total raihan suara lebih dari 70 persen. Para personel grup mengumumkan hal ini melalui siaran langsung pada Sabtu (25/9) malam.
 
Lagu "Rocketeer" pun dihadirkan dalam versi video musik dan diunggah di laman YouTube resmi mereka. Video berdurasi 3:43 menit itu dibuka dengan para personel grup yang berada di sebuah ruangan kelas. Mayoritas tampak tak bersemangat, hingga akhirnya ada kejadian yang menarik perhatian mereka.


Sepekan lalu, INI juga mengunggah cuplikan video "Brighter" berbarengan dengan "Rocketeer" yang masing-masing sudah ditonton 1,5 juta kali di laman YouTube.

INI yang beranggotakan 11 personel yakni Kimura Masaya (center grup sekaligus pemimpin grup, Takatsuka Hiromu, Tajima Shogo, Fujimaki Kyosuke, Ozaki Takumi, Nishi Hiroto, Matsuda Jin, Xu Fengfan, Ikezaki Rihito, Sano Yudai dan Goto Takeru itu dijadwalkan melakukan debut mereka pada 3 November 2021 melalui single debut "A", yang antara lain memuat lagu "Rocketeer", "Brighter", "Cardio" dan "RUNWAY (INI Ver.)".

Jelang debut, mereka aktif melakukan berbagai kegiatan untuk para penggemar mereka yang disebut MINI, termasuk soal rutinitas pagi.

Baca juga: 11 personel INI bentukan "Produce 101 Japan Season 2" terungkap

Baca juga: INI, grup debut "Produce 101 Japan Season 2"

Baca juga: Park Ji-hoon ungkap peran akting dalam karir musiknya

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021