Mimika (ANTARA) - Atlet atletik Nusa Tenggara Barat (NTB) Sapwaturrahman bersyukur bisa memenuhi target meraih dua medali dalam nomor yang diikutinya pada Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua.

Sapwa meraih medali emas pada nomor lompat jauh putra dan lompat jangkit putra yang dilombakan dalam cabang olahraga atletik PON Papua.

"Evaluasi pasti ada di setiap pertandingan. Cuma kan untuk ajang PON ini kita menekankan prioritas pada perolehan medali," kata Sapwa usai pemberian medali nomor lompat jangkit putra di Mimika Sport Complex, Kamis.

Pria kelahiran 13 Mei 1993 itu mengaku fokusnya adalah bagaimana merebut medali emas sebanyak-banyaknya dan bisa lebih baik dari pada PON 2016.

Baca juga: Odekta Elvina raup emas kedua dari 10.000 meter putri PON Papua

"Minimal target memenuhi dua medali emas itu sudah tercapai, dan saya bersyukur lebih baik daripada PON 2016 di Jawa Barat," kata dia.

Pada PON 2016, Sapwa hanya bisa meraih medali emas lompat jangkit, namun gagal pada nomor lompat jauh.

"Saya ingin lebih baik dari PON Jabar. Di PON Jabar, saya gagal di lompat jauh, tapi berhasil di lompat jangkit," kata Sapwa.

Sapwaturrahman meraih medali emas PON Papua untuk nomor lompat jangkit pada lomba yang digelar di Mimika Sport Complex, Mimika, Kamis, setelah mencetak lompatan sejauh 15,48 meter.

Baca juga: Rekor-rekor baru bermunculan di PON Papua

Medali emas pertamanya pada  PON Papua diraih dari nomor lompat jauh putra dengan catatan lompatan sejauh 7.58 meter.

NTB sementara menempati peringkat 11 dengan perolehan lima medali emas, lima medali perak, dan dua medali perunggu.

Pertandingan PON Papua cabang olahraga atletik berlangsung mulai 5 hingga 14 Oktober 2021 di GOR Mimika Sport Complex dan Kompleks Freeport Kuala Kencana.

Ada 23 nomor putra dan putri yang dilombakan untuk memperebutkan 46 medali emas, 46 medali perak, dan 46 medali perunggu.

Baca juga: Zohri targetkan dulang dua emas tambahan di PON XX Papua

Pewarta: Zuhdiar Laeis
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2021