Jakarta (ANTARA) - Dewan Televisi dan Media Orang Tua (PTC) mengatakan bahwa mereka berharap konten-konten yang terinspirasi dari "Squid Game" melampirkan "peringatan orang tua".

Mengutip Fox News, Senin, peringatan orang tua perlu dilampirkan di "Squid Game" karena banyak menampilkan adegan pembunuhan, seksual, maupun kata-kata kasar.

Baca juga: Bintang "Squid Game" Park Hae Soo main drama baru bareng Lee Hee Joon

Menurut mereka, hal itu perlu dilakukan agar pihaknya dapat mengambil tindakan yang tepat, baik dengan menerapkan kontrol orang tua atau mengawasi anak-anak di media sosial dan platform game.

"Netflix harus bertindak sebagai penjaga gerbang untuk memastikan konten yang berbahaya bagi anak-anak di bawah umur tidak didistribusikan di platform mereka," kata Melissa Henson selaku direktur program PTC.

"Netflix perlu menyadari bahwa jika gagal mengatur diri sendiri, itu mengundang regulasi dari lembaga pemerintah, dan itu dapat menyebabkan hasil yang lebih buruk bagi Netflix dan untuk keluarga," lanjutnya.

Tagar "Squid Game" dikabarkan telah dilihat lebih dari 22,8 miliar kali di TikTok. Melissa pun menjelaskan bahwa anak di bawah umur termasuk remaja muda. Tayangan tersebut pun juga disaksikan oleh para anak di bawah umur melalui platform game online seperti Roblox dan Minecraft.

"Squid Game" yang menempati posisi no.1 di Amerika Serikat tersebut juga telah dilihat oleh lebih dari 82 juta pelanggan dari seluruh dunia dalam 28 hari pertama.


Baca juga: Karir Anupam Tripathi melonjak sejak berperan di "Squid Game"

Baca juga: Penggemar "Squid Game" kritik beberapa terjemahan yang keliru

Baca juga: Sepatu Vans putih laris manis berkat "Squid Game"


Penerjemah: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021