Jakarta (ANTARA) - Program survival Mnet "Girls Planet 999" telah berakhir, dan mengumumkan sembilan trainee yang akan debut di bawah grup sementara terbaru bernama Kep1er (dibaca Kepler)".

Terdapat wajah-wajah familiar yang siap menyapa penggemar, mulai dari Choi Yujin CLC, Shen Xiaoting dari China, hingga mantan trainee JYP Entertainment Sakamoto Mashiro.

Setelah babak eliminasi ketiga, sebanyak 18 kontestan melanjutkan ke episode terakhir, yang akan menentukan lineup debut untuk girl grup baru. Ada dua putaran pemungutan suara, yang pertama berlangsung selama seminggu terakhir dan yang kedua berlangsung selama siaran langsung.

Suara dari siaran langsung digandakan dan 9 trainee teratas dengan suara terbanyak akan debut di girl grup baru.

Anggota lineup debut pertama yang diumumkan adalah Sakamoto Mashiro di nomor 8 dengan 708.149 suara.

"Saya tidak berpikir saya akan berhasil, jadi saya tidak menyiapkan pidato. Terima kasih kepada semua orang yang membantu saya sampai di sini, serta para Master yang membantu saya tumbuh," kata Mashiro dikutip dari Soompi, Minggu.

Baca juga: IZ*ONE dipastikan tak akan jadi reuni

Baca juga: "WOLFGANG" Stray Kids dan "The Real" ATEEZ masuk 10 besar Billboard


"Saya pikir audisi ini adalah kesempatan terakhir saya, jadi ini sangat cocok untuk saya. Saya mencintai semua orang yang saya temui di sini," ujarnya menambahkan.

Anggota kedua adalah Ezaki Hikaru di nomor 7, dengan 713.222 poin, diikuti oleh Kang Ye Seo di nomor 6 dengan 770.561 poin.

Seo Young Eun masuk di nomor 5 dengan 781.657 poin, lalu peringkat nomor 4 adalah Kim Da Yeon dengan 885.286 poin, diikuti oleh Choi Yu Jin di nomor 3 dengan 915.722 poin.

"Ketika saya pertama kali menerima tantangan ini, saya tidak percaya diri dan saya khawatir. Tetapi setelah menyadari betapa bahagianya saya di atas panggung, saya senang menerima tantangan itu," kata Yujin.

"Saya ingin menunjukkan lebih banyak pertunjukan di masa depan. Saya sangat bersyukur dan saya akan menjadi penyanyi yang tetap rendah hati dan bersyukur setiap saat," imbuhnya.

Dua kandidat untuk tempat pertama adalah Kim Chae Hyun dan Huening Bahiyyih. Ini adalah pertama kalinya Huening Bahiyyih berada di peringkat 9 besar sejak pertunjukan dimulai.

Kim Chae Hyun berada di peringkat 1 dengan 1.081.182 poin, dan Huening Bahiyyih menempati posisi kedua dengan 923.567 poin.

Lebih lanjut, anggota nomor 9 adalah Shen Xiao Ting dengan 700.663 poin.

Tak lama setelah pengumuman tersebut, Swing Entertainment, agensi yang mengelola grup proyek Mnet sebelumnya seperti IZ*ONE, Wanna One, dan I.O.I, meluncurkan akun media sosial resmi untuk Kep1er.

Baca juga: Mnet minta maaf soal latar audio azan di acara Street Woman Fighter

Baca juga: MAMA 2021 umumkan tanggal dan lokasi resmi

Baca juga: Cerita THE BOYZ tentang "THRILL-ING" hingga pengalaman di "Kingdom"

Penerjemah: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021