Kukira dangkal, ternyata dalam. Jadinya, air masuk semua ke knalpot motor
Jakarta (ANTARA) - Jalan D.I Panjaitan, Cawang, Jakarta Timur, atau tepat di depan Gedung Wika tergenang air dengan ketinggian mencapai 50 sentimeter (cm) setelah diguyur hujan cukup deras di kawasan itu. 

Berdasarkan pantauan di lokasi pada pukul 16.00 WIB, Rabu, tampak kepadatan arus lalu lintas akibat genangan air tersebut. Bahkan sejumlah kendaraan roda dua juga mengalami mogok.

"Hujannya lumayan deras, pas saya lewat tidak tahu di depan itu. Kukira dangkal, ternyata dalam. Jadinya, air masuk semua ke knalpot motor," kata salah satu pengendara motor, Irwan.

Irwan pun terpaksa menepi sejenak di trotoar jalan untuk mengeluarkan air yang masuk ke dalam knalpotnya.

"Saya berhenti dulu aja karena mesin motornya mati," ujar Irwan.

Pengendara lainnya, Sapto Hadi, juga mengalami nasib yang sama ketika harus mendorong sepeda motornya karena mogok.

"Saya mau pulang ke arah Rawamangun lewat sini, ternyata banjir," kata Sapto Hadi.

Baca juga: BMKG sampaikan peringatan potensi banjir di DKI Jakarta
Baca juga: Kecamatan-kelurahan di Jakarta Selatan diwajibkan miliki posko bencana

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2021