Jakarta (ANTARA) - Boy grup K-pop BTS semakin banyak dicintai oleh masyarakat di seluruh dunia. Tak heran kalau seluruh karya maupun merchandise dari BTS pun selalu sukses dan mendapat sambutan positif dari para fans-nya yang disebut ARMY.

Kali ini, BTS menghadirkan merchandise terbarunya yaitu BTS Hangeul Message Chocolate yang bekerja sama dengan Ralali.com.

Baca juga: BTS Hangeul Message Chocolate bisa dipesan mulai 11 Oktober

Rupanya merchandise cokelat BTS ini laris manis sampai-sampai ludes terjual dalam waktu dua jam saja di prapemesanan pertama pada 11 Oktober 2021.

"Pada tahap pertama kami membuka pre-order Coklat BTS Hangeul Message ini pada 11 Oktober lalu. Dan saat itu kami telah berhasil menjual ribuan coklat yang langsung sold out hanya dalam waktu 2 jam saja," ungkap Aida Fitri selaku Public Relation dari Ralalisaat diskusi daring, Jumat (29/10).

Melihat permintaan dari para ARMY yang sangat antusias dengan hadirnya merchandise ini, Ralali pun akhirnya juga menghadirkan Sweet Bus Tour Hangeul Message untuk 6 kota di Indonesia diantaranya Jakarta, Semarang, Surabaya, dan Bandung.

"Dalam bus itu juga akan ada activation-activation seru dan menarik untuk para penggemar BTS. Jadi buat teman-teman yang belum sempat mengikuti PO melalui BTS Sweet Bus Tour ini, bisa langsung datang ke Sweet Bus," jelas Aida.

Baca juga: BTS inspirasi ARMY Indonesia galang dana untuk berdayakan difabel

Merchandise terbaru BTS Hangeul Message Chocolate.

Di sisi lain, Josepth Aditya selaku CEO Ralali.com memaparkan bahwa alasan pihaknya ingin bekerja sama untuk membuat merchandise ini adalah karena saat ini minat terhadap K-pop di Indonesia sangat besar. Terlebih lagi, BTS punya fans yang banyak serta citra diri yang baik.

"Idenya waktu itu adalah kita melihat memang K-pop ini kan menjadi fenomena yang masif ya. Terutama bagi brand BTS sendiri sangat kuat ya karena kan image-nya juga bagus, fanpage-nya di Indonesia juga cukup besar, rumornya sih lebih dari 10 juta ya fanbase-nya BTS yang disebut ARMY," kata Joseph.

"Ralali waktu itu memang dihubungi sebagai salah satu potential partner oleh Star Fox Family yang sudah jadi partner-nya HYBE. Jadi management-nya BTS itu punya berbagai lini divisi. Ada yang bagian brand ambassador, ada yang bagian merchandise, nah bagian merchandise ini dengan Star Fox Family," lanjutnya.

Joseph menjelaskan, Sweet Bus yang akan hadir di 6 kota di Indonesia tersebut akan berkeliling selama 10 hari yaitu mulai tanggal 3 hingga 13 November 2021.

Aturannya jelas, pembeli hanya diperbolehkan membeli maksimal 2 coklat saja dari 50 ribu coklat yang disediakan. Harga dari coklat ini berkisar senilai Rp330 ribu.

Baca juga: Coldplay berterima kasih pada BTS atas kolaborasi mereka

Untuk para ARMY yang membeli BTS Hangeul Message Chocolate ini, Ralali menyediakan dua pilihan varian yaitu Mikrokosmos (kotak hitam) dan Spring Day (kotak pink).

Di dalam satu kotaknya, Joseph menjaskan bahwa bagi ARMY yang membeli merchandise ini akan mendapatkan 8 keping coklat yang terbuat dari Belgian dark chocolate dan terdapat beberapa lirik lagu dari BTS sendiri.

Guna mengantisipasi antusiasme ARMY sehingga menyebabkan membludaknya pesanan maka Ralali memiliki strategi pemasaran khusus. Joseph mengatakan bahwa Bus tersebut akan tersebar di beberapa titik dan memiliki jam yang berbeda-beda sehingga para ARMY pun tidak akan berkumpul di waktu dan tempat yang sama.

"Fans BTS-nya ini kan ternyata banyak garis keras semua ya. Jadi kita antisipasi protokol kesehatannya. Jadi saat bus-nya mutar itu kita akan selalu kasih awareness ke para ARMY untuk tetap patuhi protokol," kata Joseph.

"Nanti kita juga akan ada beberapa titik (di satu kota) untuk nanti bus itu akan berhenti. Jadi semacam titik kumpul lah gitu. Nah dari situ, ada jam-jam sendiri jadi nggak kita kumpulin di satu tempat. Jadi bus-nya akan berhenti di mana, jam berapa itu akan pindah-pindah," tambahnya.

Bagi para ARMY yang tinggal di luar 6 kota yang akan disambangi oleh Sweet Bus, Joseph mengatakan bahwa mereka dapat memesan merchandise BTS Hangeul Message Chocolate ini melalui Ralali.com.

Namun jika stok yang tersedia sudah habis, para ARMY yang belum mendapatkan merchandise ini pun diharapkan dapat bersabar untuk menunggu batch kedua atau versi lain dari merchandise BTS.

"Batch pertama dibuka dengan adanya Sweet Bus ini. Dengan adanya bus ini harapannya kota-kota lain yang belum bisa beli, bisa mesan dari Ralali.com atau kedua nunggu kita menunjuk partner atau distributor di kota tersebut," papar Joseph.

"Kalau demand-nya tinggi, kita akan coba propose lagi. Karena ini terbatas juga dari Korea-nya lumayan limited edition. Jadi mungkin bisa menunggu batch berikutnya atau produk baru lainnya dari merchandise BTS tapi beda version," lanjutnya.

Ralali adalah sebuah online marketplace untuk kalangan korporasi (business to business/B2B) yang berfungsi sebagai mediator antara pembeli dan penyedia barang kategori maintenance, repair dan operation (MRO).

Nama Ralali sendiri terinspirasi dari nama sebuah warung nasi kucing langganannya di Semarang yaitu Ora Lali. Mulai dari nama tersebut, Joseph Aditya pun mengembangkan situs e-commerce-nya dengan nama Ralali.com.


Baca juga: ARMY tak terima HYBE juluki Jimin BTS sebagai "Chicken Jimin"

Baca juga: Pesan harapan BTS lewat konser "BTS Permission To Dance On Stage"

Baca juga: BTS masuk tiga nominasi AMA 2021


Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021