Jakarta (ANTARA) - Casper Ruud menjadi petenis Norwegia pertama yang menembus tempat di ATP Finals akhir musim, yang saat ini menyisakan satu tempat untuk turnamen di Turin, Italia akhir bulan ini.

Petenis 22 tahun itu memenangi lima dari enam gelar ATP Tour nya selama musim 2021 dan imbang dengan petenis Jerman peringkat empat dunia Alexander Zverev, untuk trofi tingkat tur terbanyak selama musim ini.

ATP Finals akan memainkan delapan pemain tunggal putra teratas dan tim ganda, yang akan diadakan 14-21 November.

"Ini merupakan tahun yang luar biasa dan akan menjadi akhir musim yang sempurna," ujar Ruud dalam pernyataan ATP, dikutip dari laman resmi Reuters, Jumat.

Baca juga: Djokovic jadi petenis pertama yang lolos Final ATP 2021
Baca juga: Medvedev dan Tsitsipas lolos kualifikasi ATP Finals 2021


Ruud memastikan tempatnya di Turin dengan kemenangan 6-2 6-1 atas petenis Amerika Marcos Giron di Paris Masters, Kamis.

"Beberapa pekan dan bulan yang menegangkan, karena ini adalah turnamen yang sangat ketat. Sangat menyenangkan pada saat yang sama dan sangat menarik untuk ditonton sebagai penggemar tenis." tambah Ruud.

Ruud bergabung dengan petenis nomor satu dunia Novak Djokovic, juara US Open Daniil Medvedev, Stefanos Tsitsipas, Zverev, Andrey Rublev, dan Matteo Berrettini untuk lolos ke turnamen tersebut.

Petenis Polandia Hubert Hurkacz akan merebut tempat kedelapan dan terakhir jika ia mengalahkan petenis Australia James Duckworth di perempat final turnamen ATP Masters 1000 di Paris, Jumat malam.

Baca juga: Thiem tetap targetkan menangi ATP Finals setelah musim 2020 yang ketat
Baca juga: Sinner tembus 10 besar, semakin dekat lolos ke ATP FInals

 

Pewarta: Gheovano Alfiqi/Fitri Supratiwi
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2021