Jakarta (ANTARA) - Genap 1 tahun mendampingi para orang tua dalam memberikan edukasi tentang pengasuhan anak dan tumbuh kembang anak, Tentang Anak hadir dalam bentuk aplikasi.

Tentang Anak awalnya adalah sebuah progam diskusi seputar kesehatan anak yang dibawakan oleh dr. Mesty Ariotedjo, Sp.A, seorang dokter spesialis anak lulusan Fakultas Kesehatan Universitas Indonesia, bersama narasumber yang kompeten di bidangnya, seperti Prof. Dr. dr. Aman B. Pulungan, Sp.A(K) dan Prof. Dr. dr. Hardiono D. Pusponegoro, Sp.A(K).

Tentang Anak kemudian berkembang tidak hanya menjadi sebuah wadah edukasi dan informasi kesehatan dan tumbuh kembang anak, tetapi juga berkembang sebagai ekosistem yang menyediakan produk yang berguna untuk mendukung tumbuh kembang anak.

Dengan berbagai platform media sosial yang dimiliki, saat ini Tentang Anak merupakan salah satu media pola asuh digital dengan pertumbuhan pengikut yang pesat di platform media sosial TikTok dan Instagram.

Selain itu, Tentang Anak juga telah menerbitkan 4 buku seri "Sikap Baik" ("Maaf", "Terimakasih", "Tolong", dan "Berbagi"), menjadi buku anak dengan penjualan nomor di e-commerce.

Setelah berjalan satu tahun, Tentang Anak pun meluncurkan aplikasi tentang pengasuhan anak terlengkap dan terpercaya, yang akan menemani si Kecil sejak bangun tidur hingga tidur lagi.

"Kami melihat bahwa di Indonesia, kini belum tersedia one stop solution yang holistik dan komprehensif dalam pengasuhan anak atau parenting. Hal ini mendorong kami untuk mendirikan Tentang Anak, salah satunya dengan meluncurkan aplikasi Tentang Anak," ujar Garri Juanda, Co-founder dan President Tentang Anak dalam webinar "1st Anniversary Tentang Anak" pada Jumat.

Aplikasi Tentang Anak berisi edukasi, nutrisi, stimulasi, hingga evaluasi. Aplikasi ini memiliki menu MPASI harian, evaluasi tumbuh kembang, jadwal imunisasi, aktivitas/stimulasi harian, hingga evaluasi gejala/ keluhan utama si kecil.

"Kami berharap aplikasi ini dapat menjadi super-app parenting yang akan memenuhi segala kebutuhan si kecil dan menemani puluhan jutaan orang tua di Indonesia, sehingga menjadi percaya diri dan optimal dalam mengasuh si Kecil," kata Garri.

Aplikasi Tentang Anak bisa diunduh melalui Play Store dan App Store.


Baca juga: IDAI dukung inisiatif tingkatkan tumbuh kembang anak

Baca juga: Instagram menilai anak perlu aplikasi khusus

Baca juga: Survein, aplikasi pembuatan formulir hingga pengumpulan data

 

Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021