Jakarta (ANTARA) - Film "Just Mom" pada Jumat merilis cuplikan atau teaser yang menampilkan adegan mengharukan, yaitu saat Siti (Christine Hakim) merindukan anak-anak kandungnya yang jarang pulang karena sibuk dengan pekerjaan.

Dalam teaser singkat berdurasi 15 detik itu, tampak Christine Hakim sebagai Siti berada di dapur membuat tiga gelas teh dan memotretnya menggunakan ponsel.

Dalam hatinya, dia sangat ingin menghubungi anak-anaknya namun dia mengurungkan niat tersebut karena takut mengganggu konsentrasi mereka saat bekerja.

Film "Just Mom" merupakan film drama yang menceritakan seorang ibu bernama Siti yang kesepian karena anak-anak kandungnya sibuk dengan pekerjaan dan jarang pulang ke rumah. Padahal, kondisi fisiknya semakin melemah akibat penyakit kanker yang dideritanya.

Baca juga: Zaskia dan Hanung rayakan empat kali Lebaran di rumah

Baca juga: Hanung Bramantyo: Vaksinasi pekerja film dorong masyarakat ke bioskop


Sehari-hari, Siti ditemani oleh Jalu, anak angkatnya, dan merawat seorang ODGJ (Orang dengan Gangguan Jiwa) bernama Murni yang tengah hamil tua. Namun, keputusan Siti untuk merawat ODGJ tersebut rupanya ditentang oleh kedua anaknya karena khawatir dengan kesehatan sang ibu.

Hanung Bramantyo selaku produser film "Just Mom" mengatakan, film tersebut dibuat berdasarkan novel berjudul "Ibu, Doa yang Hilang" karya Bagas Dwi Bawono.

Melalui film tersebut, Hanung berharap penonton dapat lebih peduli dan memperhatikan ibu sesibuk apapun kegiatan yang dilakukan setiap hari.

"Film ini cermin saya pribadi karena ibu saya di Jogja dan saya di Jakarta. Kemudian ketika saya di Jogja, untuk ke rumah ibu saja berat sekali ngatur waktunya," kata Hanung dalam konferensi pers virtual, Jumat.

"Jadi film ini wujud rasa bersalah anaknya kepada ibu. Itu kalau saya, ya. Saya berharap sih pengalaman atau perasaan saya ini menjadi perasaan kolektif," lanjutnya.

Sutradara Jeihan Angga mengatakan bahwa ketika menggarap "Just Mom" yang merupakan film drama keluarga, dia ingin membuat film tersebut terlihat sangat realis.

"Kalau bisa mendekati neorealis ya neorealis aja. Sehingga, para pemain dengan pengalaman personalnya masing-masing kemudian dibawa ke dalam film tapi tidak secara berlebihan. Jadi semuanya seperti menjalankan kehidupan sehari-hari," ujar Jeihan.

Film "Just Mom" yang merupakan kerja sama Dapur Film dan TWC Media ini dibintangi oleh Christine Hakim, Ayushita, Ge Pamungkas, Niken Anjani, dan Toran Wibro.

Film "Just Mom" tayang perdana di Jakarta Film Week 2021 pada 20 November lalu dan direncanakan rilis di bioskop pada 27 Januari 2022 mendatang.

Baca juga: Serial pendek drama keluarga "Glow" persembahan untuk ibu di Indonesia

Baca juga: Hanung Bramantyo garap film adaptasi novel "Ibu, Doa yang Hilang"

Baca juga: "Godmothered" film komedi tentang ibu peri tayang 4 Desember

Pewarta: Suci Nurhaliza
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021