Jakarta (ANTARA) - Polsek Muara Baru, Jakarta Utara, membuka dapur umum untuk membantu masyarakat yang terdampak banjir akibat air pasang (rob) di wilayah itu.

“Ada 50 bungkus makanan siap saji yang kita bagikan tiap harinya, ini kita laksanakan selama banjir rob,” kata Kapolsek Muara Baru AKP M Debby Tri Andrestian dalam keterangannya di Muara Baru, Rabu.

Debby mengatakan, dapur umum yang berlokasi di Mapolsek Muara Baru tersebut dioperasikan oleh 10 personel dan Bhayangkari Ranting Polsek Muara Baru.

Adapun sasaran pembagian makanan siap santap tersebut adalah buruh, pekerja, pemulung dan sopir angkutan ikan di kawasan Pelabuhan Muara Baru.

Dapur umum tersebut akan terus dibuka hingga banjir rob usai dan kegiatan masyarakat di kawasan Muara Baru sudah pulih sepenuhnya.

Sejumlah wilayah di Jakarta Utara terkena dampak rob sejak Jumat (3/12) di antaranya kawasan Muara Angke dan Muara Baru (Penjaringan), kawasan Pelabuhan Sunda Kelapa, Marunda (Cilincing) dan RW 08 Ancol (Pademangan).

Pemerintah Kota Jakarta Utara mengatakan sejumlah wilayah pesisir berpotensi menghadapi dua kali kenaikan air laut tertinggi pada Kamis (9/12) dan Sabtu (11/12) mendatang.
Baca juga: Potensi kenaikan air laut tertinggi di Jakut pada Kamis dan Sabtu
Baca juga: Warga pesisir Jakarta Utara diimbau waspadai rob pada 2-9 Desember

Pewarta: Fianda Sjofjan Rassat
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2021