Jakarta (ANTARA) - Saksofonis asal Yogyakarta, Ayom Satria,merilis single terbarunya dengan sentuh orkestra dan merupakan pemaknaan dari sebuah perpisahan kisah romansa bertajuk “Farewell Love”.

Berbeda dengan single debutnya yang bertajuk motivasional yaitu “Toward The Sun”, kali ini Ayom memilih untuk mengangkat lagu instrumental dari sebuah kisah kasih yang tak sampai.

“Latar belakang lagu ini dimulai saat momen putus dari pacar beberapa bulan lalu. Saat putus, aku sempat dekat dengan seseorang, sebut saja Reni. Singkat cerita, dia merasa hubungan

Baca juga: Sara Fajira nyanyikan "Lathi" dalam versi orkestra

tersebut tidak bisa dilanjutkan karena bayang-bayang hubungan dengan mantan yang belum sepenuhnya putus, yang pada akhirnya hubungan tersebut menjadi toxic,” ujar Ayom dalam keterangan tertulisnya, Jumat.

Akhirnya ia pun memilih berpisah dengan sang kekasih agar keduanya dapat menjalani hidup yang lebih baik.

Dengan kondisi perpisahan itu, Ayom pun mencoba mencurahkan perasaannya dalam sebuah karya untuk menunjukan rasa ikhlas dalam perpisahan melepaskan seseorang demi kebaikan bersama.

“Pesan di single ini, terkadang kita memang lebih baik mengikhlaskan sesuatu demi kebaikan semua orang, daripada menahan dan semuanya malah sakit,” ujar pria berusia 21 tahun tersebut.

Ayom juga menceritakan proses penting di balik kehadiran “Farewell Love” dengan memberikan sentuhan orkestra di single keduanya itu.

Ia mengungkapkan bahwa aransemen single itu terinspirasi dari lagu ‘Andai Aku Bisa’ milik penyanyi Chrisye dan lagu-lagu ciptaan komposer Italia, Ennio Moricone.

Dari sisi produksi, “Farewell, Love” melibatkan sejumlah orang dalam pengerjaannya. Aransemen orkestrasi lagu dibantu oleh Sophian Malista Kolinus.

Adapun proses rekaman orkestra yang dilakukan di Reds Studio melibatkan Saynediva Al-Fatah Putra (violin 1), Risang August Rahmanto (violin 2), Christian Mada Megantara (viola), R. Nestasharaji (cello), Arya Adithya (contrabass), Fado Putra Mahadika (terompet), Anggit Suryana (trombon), Gunawan Wicaksana (horn).

Sementara itu, proses rekaman band meliputi drum, bass, dan gitar dilakukan di Neverland Studio. Adapun aransemen piano dibuat langsung oleh Ayom sendiri.

Sebagai lanjutan single terbaru setelah “Toward The Sun”, “Farewell, Love” akan menjadi bagian dari mini album bertajuk “21” yang akan segera dirilis Ayom Satria dalam waktu dekat.

Mini album tersebut menceritakan pengalaman Ayom Satria yang terlewati di umurnya ke-21 di tahun 2021.

Bagi anda penggemar musik instrumental, “Farewell Love” karya Ayom sudah dapat didengarkan di seluruh platform musik streaming yang ada di Indonesia.

Baca juga: Saksofonis Ayom Satria debut lewat single "Toward The Sun"

Baca juga: Saksofonis Baruch J rilis single kedua

Baca juga: Saksofonis Dave Koz Kejutkan Pengunjung Mall Pondok Indah


Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021