Jakarta (ANTARA) - Chief Operating Officer Astra UD Trucks Bambang Widjanarko mengatakan bahwa pada 2022 akan ada banyak kejutan yang akan dihadirkan oleh UD Trucks mengenai kendaraan komersial mereka yang menggunakan teknologi ramah lingkungan.

"Produk sudah kami persiapkan dan juga sudah melakukan uji coba sesuai dengan standar Euro yang berlaku. Untuk detilnya tunggu tanggal mainnya ya," ungkap Bambang Widjanarko pada saat acara Bincang Santai di Jakarta, Rabu (29/12).

Baca juga: Astra UD Trucks memperlebar jaringan penjualan digital

Selain itu, dia juga melanjutkan bahwa kedepannya semua produk dari UD Trucks akan mendukung pemulihan lingkungan dan juga polusi yang lebih baik dengan produk hybrid, bahkan elektrik sepenuhnya.

"Untuk kedepan, kita akan selalu menghadirkan kendaraan yang ramah lebih ramah lingkungan. Bahkan beberapa produk di negara asalnya memang sudah menggunakan teknologi yang lebih ramah lingkungan," kata dia.

"Kita juga akan hadirkan kendaraan sesuai dengan tagline perusahaan, yakni 'Better Life'. Pokoknya produk kita kan mengarah ke yang lebih ramah lingkungan. Ditunggu saja," tambah dia.

Saat ini, UD Trucks sedang mempersiapkan persiapan menjelang pelaksanaan standarisasi Euro 4 di Indonesia yang akan di laksanakan pada April mendatang. Sedangkan itu, mereka sudah siap dengan segalanya seperti menghadirkan program UD Pro-Care.

Selain itu, beberapa produk mereka juga sudah siap sejak 2015 dengan menggunakan teknologi common rail di dalamnya, seperti yang ada pada UD Trucks Quester Euro 3.

Baca juga: Jelang Euro 4, UD Truck hadirkan program UD Pro-Care

Baca juga: Jelang Euro 4, Isuzu pastikan kesiapan layanan purna jual

Baca juga: UD Trucks siapkan Quester baru songsong penerapan Euro4 Indonesia
Pewarta:
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021