Jakarta (ANTARA) - Penyanyi Ferry Gunawan yang dikenal dengan nama Fergunaw merilis album kedua bertajuk "Forever in Love" pada Jumat (31/12), meneruskan kiprah album pertamanya dengan judul "Because I Love You."

Fergunaw berharap, lagu-lagunya yang sudah tersedia di berbagai platform musik semisal Joox, Spotify, hingga Itunes itu dapat diterima pasar musik Indonesia.

Baca juga: Rilis "Ku Tak Rela", Danial Zaini incar pendengar Indonesia

"Saya harap apa yang tekuni sekarang selalu diberi kelancaran dan kemudahan, tentunya saja juga berharap karya musik saya dapat diterima di belantika musik Indonesia dan juga masyarakat Indonesia. Selain itu, saya juga berharap ke depannya dapat direkrut label yang bisa support karya saya sendiri,” kata Fergunaw dalam siaran pers, Sabtu.

Selain bernyanyi secara profesional, Fergunaw yang lulusan S2 Akuntansi Trisakti itu menekuni tiga profesi sekaligus antara lain dosen, konsultan pajak, dan bekerja di sebuah perusahaan. Selain bermusik, pria kelahiran 1994 itu juga memiliki beberapa hobi lain, yakni olahraga dan gaming.

Keseriusan Fergunaw dalam bermusik bermula saat ia mulai mempelajari alat musik secara otodidak. Setelah bisa bermain musik, ia bergabung dalam band lokal dari SMP dan mengikuti lomba musik saat berkuliah hingga masuk dapur rekaman.

"Jadi saya berusaha belajar musik sendiri dengan otodidak, menciptakan karya musik sendiri, mengatur nada aransemen dengan bantuan studio musik hingga menjadi lagu yang utuh," kata dia.

Lagu yang dinyanyikan Fergunaw merupakan hasil karyanya sendiri. Tercatat, Fergunaw telah menulis tujuh lagu untuk dua albumnya tersebut.


Baca juga: Yellow Claw gandeng penyanyi Indonesia Syaqish rilis "Twitter"

Baca juga: Hanin Dhiya rilis "Mengapa Bertahan" untuk pengantar album baru

Baca juga: Ruth Garcia debut lewat "More Than Just a Friend"

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2022