Jakarta (ANTARA) - Merek madu produksi Combhipar, Madurasa menghadirkan inovasi terbaru berupa kemasan botol terbalik yang ergonomis sehingga memberikan kemudahan saat mengonsumsi zat gula tersebut.

Presiden Direktur Combiphar Michael Wanandi mengatakan inovasi tersebut dihadirkan seiring tren pola hidup sehat yang telah berkembang di masyarakat sejak beberapa tahun terakhir, yang membuat konsumsi produk-produk dari bahan alami seperti madu juga mengalami peningkatan.

"Kami berkomitmen untuk mengembangkan Jamu Air Mancur dan Madurasa agar selalu relevan dengan kebutuhan dan selera konsumen melalui berbagai inovasi. Kemasan botol terbalik ini adalah salah satunya," ujar Michael dalam rilis pers dikutip Jumat.

Baca juga: Lima jenis madu yang dicari selama pandemi
 
Presiden Direktur Combiphar Michael Wanandi dalam acara peluncuran kemasan baru Madurasa, di Food Society, Mall Kota Kasablanka, Rabu (11/1/2022) (ANTARA/HO)

Commercial Head Combiphar Edy Haryanto berujar bahwa salah satu masalah yang sering dialami konsumen saat mengkonsumsi madu adalah sulitnya mengeluarkan seluruh isi produk dari kemasan saat produk hampir habis.

Banyak sisa madu yang menempel pada sisi kemasan bagian dalam yang sulit untuk dikeluarkan, dan akhirnya terbuang percuma bersama botolnya.

Menyadari hal tersebut, kata Edy, Madurasa menghadirkan kemasan baru yang inovatif, yakni dengan posisi botol terbalik. Dia mengklaim Madurasa sebagai merek madu lokal pertama di Indonesia yang meluncurkan bentuk botol terbalik.

"Madurasa sebagai merek madu lokal pertama di Indonesia yang meluncurkan bentuk botol terbalik memiliki dua kelebihan utama dibanding botol biasa, yakni praktis karena mudah digenggam dan ditekan, serta memiliki katup anti tumpah yang memungkinkan konsumen untuk menikmati Madurasa sampai tetes yang terakhir," ucap Edy.

Botol baru tersebut tersedia untuk Madurasa Murni dan Madurasa Premium ukuran 160 gr dan 280 gr.

Dalam kesempatan itu, Brand Ambassador Madurasa Karen Nijsen mengajak generasi muda dan keluarga Indonesia untuk mengadopsi gaya hidup sehat dengan mengkonsumsi madu secara teratur guna meningkatkan stamina dan daya tahan tubuh.

Menandai peluncuran kemasan botol terbalik itu, Madurasa turut menggelar serangkaian kegiatan edukatif pada 12-16 Januari 2022 di Kota Kasablanka, Jakarta Pusat dengan tema “Dibalik untuk Kebaikan”.

Dalam kegiatan tersebut akan diadakan sesi gelar wicara mengenai pola asuh orang tua terhadap anak dengan pembicara pegiat media sosial Citra Ayu, kewirausahaan untuk para ibu dengan pembicara Najla Bisyir, gizi untuk anak dengan pembicara dr Mira Afrizal, serta kreasi santapan menggunakan madu oleh Chef Devina Hermawan.

Baca juga: Madurasa sumbang madu murni untuk tenaga medis

Baca juga: Mengenal propolis lebah, nutrisi dan manfaat bagi kesehatan

Baca juga: Empat mitos tentang keaslian madu

Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2022