Jakarta (ANTARA) - Bhayangkara FC meraih tiga poin penuh setelah menumbangkan Madura United pada laga Liga 1 pekan ke-19 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat malam.

Bhayangkara FC unggul lebih dulu pada menit ke-14 lewat gol Melvin Platje setelah memanfaatkan serangan balik The Guardians sehingga membuat kedudukan 1-0 untuk Bhayangkara.

Madura United meningkatkan ritme serangan ke lini pertahanan Bhayangkara namun belum membuahkan gol hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, kedua tim sama-sama menggeber serangan sehingga beberapa peluang tercipta.

Pada menit ke-51, Asep Berlian sudah berada tepat di depan gawang Bhayangkara tetapi sepakan lurusnya masih bisa diredam kiper Awan Setho Raharjo.

Baca juga: Dimas Drajad bawa Persikabo Bogor kalahkan Persik Kediri 2-1

Tiga menit kemudian, Bhayangkara FC yang kembali mengandalkan serangan balik secara cepat berhasil membobol gawang Laskar Sape Kerab.

Gol kedua Bhayangkara FC kembali dicetak Platje pada menit ke-54 setelah memanfaatkan assist   Andik Vermansyah untuk mengubah kedudukan 2-0.

Pada menit ke-59, Madura United mendapatkan hadiah penalti setelah Ruben Sanadi  handball di kotak penalti dan sukses dieksekusi Hugo Gomes "Jaja" dos Santos Silva sehingga kedudukan kembali berubah menjadi 2-1.

Slamet Nurcahyo yang baru dimasukkan pada babak kedua juga sempat merepotkan lini belakang Bhayangkara tetapi tendangannya melebar dari gawang.

Justru Bhayangkara pada menit ke-73 sukses menambah gol lewat Adam Alis yang sukses menerobos pertahanan lawan sehingga skor berubah 3-1.

Pada menit ke-88, Jaja kembali membuat kejutan setelah sukses mengeksekusi bola mati untuk  memperkecil ketertinggalan Madura United menjadi 2-3.

Baca juga: Persela siap jinakkan Macan Kemayoran

Tambahan lima menit dari waktu normal 90 menit tak bisa dimanfaatkan kedua tim untuk menambah gol sehingga laga ditutup dengan skor 3-2 untuk Bhayangkara.

Kemenangan itu membuat Bhayangkara FC menempati peringkat kedua klasemen Liga 1 dengan 40 poin sehingga menyamai koleksi poin Arema FC di puncak klasemen, sedangkan Madura United berada pada urutan ke-13 dengan 21 poin.

Susunan pemain Madura United vs Bhayangkara FC:

Madura United: Muhammad Ridwan; Alekvan Djin, Kadek Raditya, Fachruddin Aryanto, Novan Sasongko; Asep Berlian, Renan Silva, Jaja, Kevy Syahertian, Haris Tuharea, Beto Goncalves
Pelatih: Fabio Lefundes

Bhayangkara FC: Awan Setho Raharjo; Anderson Salles, Hansamu Yama, Ruben Sanadi; Sani Rizki Fauzi, Evan Dimas, Lee Yoo-joon, Teuku Ichsan; Andik Vermansyah, Ezechiel N'Douassel, Melvin Platje
Pelatih: Paul Munster

Baca juga: Bruno Silva terancam dicoret dari skuat PSIS Semarang

Pewarta: Zuhdiar Laeis
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2022