Jakarta (ANTARA) - Platform keuangan digital BUMN LinkAja menghadirkan solusi pembayaran digital di Institut Pertanian Bogor (IPB). Kerja sama strategis ini akan menghadirkan kemudahan layanan transaksi, serta inovasi keuangan digital untuk dapat memberikan manfaat luas khususnya bagi civitas akademika IPB.

"Melalui kerja sama ini, LinkAja berkomitmen menjadi mitra digitalisasi pembayaran berbagai kegiatan di IPB. Pada tahap awal kerja sama, kami akan mendukung digitalisasi pembayaran keanggotaan Alumni IPB melalui Career Development and Assessment (CDA) serta mendukung transaksi non-tunai melalui penyediaan QRIS di kantin IPB," kata Direktur Operasi LinkAja Widjayanto, melalui keterangannya, dikutip pada Minggu.

"Tidak hanya itu, LinkAja juga akan mendigitalisasi seluruh ekosistem IPB dan komunitas di dalamnya melalui pemenuhan kebutuhan esensial sehari-hari lainnya bagi seluruh civitas akademika IPB," imbuhnya.

Baca juga: LinkAja salurkan bantuan untuk korban erupsi Gunung Semeru

Sejak tahun 2019, LinkAja telah bekerja sama dengan lebih dari 600 Institusi Pendidikan yang tersebar di 18 provinsi di seluruh Indonesia, di antaranya Universitas Gajah Mada (UGM) dan Universitas Sebelas Maret (UNS), untuk menyediakan kemudahan solusi pembayaran digital yang terintegrasi.

Widjayanto menambahkan, IPB sebagai salah satu perguruan tinggi terbaik di Indonesia yang memiliki lebih dari 28 ribu mahasiswa diyakini dapat menjadi mitra strategis dalam perluasan digitalisasi ekosistem pendidikan LinkAja.

"Kerja sama ini tentu akan memberikan kemudahan dan keamanan dalam bertransaksi. Selain itu, kami harapkan sinergi dengan LinkAja dapat terus berlanjut dan diperluas di masa mendatang," kata Wakil Rektor Bidang Internasionalisasi, Kerja sama dan Hubungan Alumni IPB, Prof. Dr. Ir. Dodik Ridho Nurrochmat, M.Sc, F.Trop, IPU.

Hingga saat ini, LinkAja telah memberikan kemudahan bagi lebih dari 80 juta pengguna terdaftar melalui ekosistem digital paling lengkap. Selain itu, LinkAja memliki lebih dari satu setengah juta merchant lokal, lebih dari 400 ribu merchant nasional, 30 moda transportasi, lebih dari 790 pasar tradisional, lebih dari 13 ribu online marketplace.

LinkAja juga telah dapat digunakan untuk melakukan transfer ke semua rekening bank, melakukan pembayaran berbagai kebutuhan sehari hari seperti pulsa, listrik, dan tagihan lainnya, iuran BPJS, hingga pembelian berbagai layanan keuangan seperti produk reksadana dan asuransi mikro.

Selain itu, LinkAja juga dapat digunakan di lebih dari satu juta titik transaksi untuk pengisian dan penarikan saldo, yang meliputi ATM, transfer perbankan, jaringan ritel, hingga layanan keuangan digital.

Baca juga: LinkAja platform keuangan digital pilihan utama peserta Kartu Prakerja

Baca juga: Belanja serasa di Roblox dalam kota virtual LinkAja

Baca juga: Pembayaran digital LinkAja kini tersedia di Wehelpyou

Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2022