Kami punya alasan untuk percaya diri (tentang ban), ada alternatif untuk mengganti ban dan start dari pit,"
Spa-Francorchamps, Belgia (ANTARA News) - Juara dunia Sebastian Vettel memenangi Grand Prix Belgia, Minggu,  dan sekaligus memantapkan keunggulan menjadi 92 poin di  Formula Satu. Di tempat kedua adalah rekannya sesama pembalap Red Bull Mark Webber asal Australia.

Kemenangan itu juga sekaligus menjadi kemenangan ketujuh pembalap berusia 24 tahun itu dalam 12 balapan sepanjang tahun ini, dengan tujuh babak balapan tersisa nilai maksimum 175 poin.

Pembalap Inggris Jenson Button berada di urutan ketiga dengan bendera McLaren.

"Terimakasih teman-teman," kata Vettel setelah timnya dua kali berada sebagai pemenang satu-dua pada musim ini dan kemenangan pertama sejak Valencia pada Juni.

Vettel yang sekarang telah mengumpulkan 259 poin dan Webber 167, memimpin dari posisi pole.  Sempat ada keraguan tentang ketahanan ban mobil mereka setelah kedua pembalap Red Bull itu mengalami degradasi dalam kualifikasi.

"Kami punya alasan untuk percaya diri (tentang ban), ada alternatif untuk mengganti ban dan start dari pit," tambahnya.

Pemenang di Spa tahun lalu pembalap McLaren Lewis Hamilton mengalami tabrakan hebat di Les Combes pada lap ke-13 dari 44 lap yang dilombakan dan berada di urutan keempat.
(A020)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011