Jakarta (ANTARA News) - Briptu Norman Kamaru, anggota Brimob Polda Gorontalo mengajukan surat pengunduran diri ke Mabes Polri di Jakarta, Senin.

Surat pengajuan pengunduran diberikan pihak keluarga Norman kepada Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Kadiv Humas) Polri, Irjen Pol Anton Bachrul Alam.

Surat tersebut diajukan oleh Bapak Norman, Idris Kamaru, Ibu Norman, Halimah Martinus dan kakak perempuan Norman Kaima Kamaru.

"Saya menerima kedatangan orangtua Briptu Norman yang pada intinya yang bersangkutan mengajukan surat kepada Kapolri tentang pengunduran diri Briptu Norman dari Polri," kata Anton.

Kadiv Humas menanyakan alasan pengunduran Norman supaya waktunya lebih banyak dapat tampil untuk menyanyi.

"Kita memahami ini, dimana setiap prajurit. Maka surat ini saya terima, kemudian akan disampaikan pada Pak Kapolri," kata Anton.

Anton mengatakan bahwa sebenarnya untuk tingkat bintara ke bawah, cukup pada tingkat Kapolda saja.

"Karena yang bersangkutan belum berdinas aktif sepuluh tahun. Ada masa ikatan dinas, tapi dikasih alternatif keluar dari dinas kepolsian itu, artinya mengikuti prosedur pengakhiran dinas. Dan itu dipertimbangkan oleh Kapolda," kata Anton.
(S035) 

Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2011