Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita seputar kriminal dan hukum menghiasi Jakarta selama sepekan terakhir, mulai dari kasus narkoba penyanyi Ardhito Pramono yang dihentikan, hingga vokalis salah satu grup musik ditangkap terkait narkoba jenis ganja.

Berikut rangkuman berita hukum dan kriminal selengkapnya yang masih menarik untuk diulas lagi.

1. Polisi adakan patroli di Kampung Boncos

Polres Metro Jakarta Barat menggelar patroli rutin dengan melibatkan pasukan perintis di Kampung Boncos, Palmerah, guna mengantisipasi peredaran narkotika dan obat/bahan berbahaya (narkoba) di daerah itu.

Berita selengkapnya klik di sini

2. Kejati DKI periksa Suzi Marsitawati

Tim Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Tinggi (Kejati) DKI Jakarta memeriksa Kepala Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta Suzi Marsitawati terkait dugaan tindak korupsi pembebasan lahan di Cipayung, Jakarta Timur.

Berita selengkapnya klik di sini

3. Kasus narkoba Ardhito Pramono dihentikan

Polres Metro Jakarta Barat menghentikan penanganan kasus kepemilikan narkotika yang menjerat musisi sekaligus aktor Ardhito Pramono.

Penghentian kasus narkoba dilakukan berdasarkan rekomendasi hasil asesmen Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) DKI Jakarta.

Berita selengkapnya klik di sini

4. Vokalis grup musik ditangkap karena kasus narkoba

Vokalis Sisitipsi, Muhammad Fauzan Lubis (MFL), ditangkap Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat lantaran menggunakan narkotika jenis ganja usai tampil di salah satu kafe kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Kamis (17/3).

Berita selengkapnya klik di sini

5. Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti tersangka pencemaran nama Luhut

Polda Metro Jaya menetapkan Direktur Lokataru Haris Azhar dan Koordinator KontraS Fatia Maulidiyanti sebagai tersangka terkait kasus dugaan pencemaran nama baik yang dilaporkan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan.

Berita selengkapnya klik di sini

Pewarta: Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
Editor: Masuki M. Astro
Copyright © ANTARA 2022