Jakarta (ANTARA) - Peristiwa paling menarik perhatian sepekan terakhir di DKI Jakarta, antara lain kebakaran 172 kios di Monumen Nasional (Monas) hingga pemberian bukti pelanggaran (tilang) elektronik (Electronic Traffic Law Enforcement/ ETLE) di tujuh ruas jalan tol mulai 1 April, berikut rangkumannya:


Kebakaran hanguskan 172 kios Lenggang Jakarta di Monas

Sebanyak 172 kios Lenggang Jakarta yang berada di kawasan Monas, tepatnya di Jalan Medan Merdeka Selatan Jakarta Pusat hangus terbakar, Kamis pagi.

Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Kasudin Gulkarmat) Jakarta Pusat, Asril Rizal, mengatakan, penyebab kebakaran diduga berasal dari korsleting listrik.

"Api diduga muncul dari lapak atau kios sepatu dan tas milik Pak Lubis, kemudian merambat dengan cepat karena banyak bahan mudah terbakar," kata Asril saat dikonfirmasi di Jakarta, Kamis.
Baca selengkapnya


Ambulans bawa pasien dihalangi mobil pribadi di Tol Jagorawi

Sebuah mobil ambulans yang tengah membawa pasien diduga dihalangi mobil pribadi saat melaju di Jalan Tol Jagorawi, Jakarta Timur, pada Senin (28/3).

Kasat Lantas Jakarta Timur AKBP Edy Surasa saat dikonfirmasi mengenai peristiwa itu mengatakan pihaknya tidak menangani kasus tersebut karena terjadi di jalan tol dan bukan di akses jalan kendaraan umum.

"Langsung kordinasi ke Induk Jaya 1 PJR (Patroli Jalan Raya) saja, karena kejadiannya di di tol," kata Edy Surasa di Jakarta, Selasa.
Baca selengkapnya

 
Kebakaran melanda 172 kios Lenggang Jakarta yang berada di Kawasan Monas, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, pada Kamis pagi (31/3/2022). ANTARA/Dokumentasi Pribadi


Tempat rekreasi malam hari di PIK jadi lokasi vaksinasi penguat

Tempat rekreasi malam hari di jalur jalan sehat dan sepeda santai (Jalasena) Golf Island, Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara, menjadi lokasi gerai vaksinasi dosis ketiga atau penguat (booster) Kepolisian Sektor (Polsek) Metro Penjaringan, Sabtu.

Kepala Polsek Metro Penjaringan Ajun Komisaris Besar Polisi Febri Isman Jaya mengatakan vaksinasi di tempat terbuka pada malam hari tersebut menyediakan vaksin jenis AstraZeneca dan Sinovac untuk memudahkan warga mendapat vaksinasi COVID-19, sekaligus mempercepat pencapaian vaksinasi nasional.

"Perlu kami sampaikan, ini permintaan warga juga. Karena banyak warga sekitar sini banyak yang bekerja, sehingga bisa dilakukan setelah malam hari," ujar Febri saat ditemui saat memantau jalannya vaksinasi di Jalasena Golf Island, Batavia, PIK Penjaringan, Jakarta Utara.
Baca selengkapnya


Sejumlah masjid di Tanjung Priok lakukan persiapan sambut Ramadhan

Sejumlah masjid di Tanjung Priok, Jakarta Utara, melakukan persiapan menyambut Ramadhan 1443 Hijriah, Jumat, antara lain dengan kegiatan "bersih-bersih masjid".

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Jakarta Utara membantu membersihkan sebanyak 38 masjid. Salah satunya masjid mirip "Taj Mahal" di Sunter, Tanjung Priok, yakni Masjid Ramlie Musofa.

"Kegiatan 'Jumat Bersih'. Untuk Jumat ini yang dibersihkan Masjid Ramlie Musofa, dilakukan untuk menyambut Bulan Suci Ramadhan 1443 H yang sebentar lagi datang," kata Camat Tanjung Priok Syamsul Huda di Jakarta Utara.
Baca selengkapnya


Mulai 1 April, ada tilang elektronik pada tujuh ruas tol Jakarta

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya memberlakukan pemberian bukti pelanggaran (tilang) secara elektronik (Electronic Traffic Law Enforcement/ETLE) bagi kendaraan pelanggar batas kecepatan dan muatan di tujuh ruas tol Jakarta dan sekitarnya mulai 1 April 2022.

"Terkait dengan penindakan dan penegakan hukum menggunakan kamera e-TLE, ada dua pelanggaran yang ditindak. Pelanggaran pertama ialah pelanggaran batas kecepatan dan pelanggaran kedua adalah pelanggaran batas muatan," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo di Jakarta, Selasa.
Baca selengkapnya

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2022