Jakarta (ANTARA News) - Timnas U-23 yang dipersiapkan ke SEA Games XXVI/2011 akhirnya menundukkan Persiba Bantul 3-2 (0-0) dalam laga ujicoba di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan Jakarta, Minggu.

Setelah di babak pertama kedua tim tak berhasil menciptakan gol, pada babak kedua Timnas berhasil membukukan tiga gol diawali oleh Andik Vermansyah pada menit ke-50 melalui aksi individual yang berbau kontroversi karena ia dianggap offside oleh pemain lawan.

Empat menit kemudian Timnas memperbesar keunggulan menjadi 2-0 melalui gol Titus Bonai.

Menit ke-73 Persiba Bantul memperkecil kekalahan 2-1 melalui sontekan Cornelis Kainu yang memanfaatkan umpan silang di mulut gawang Timnas yang dikawal Andritany Adyaksa.

Timnas kemudian menambah satu gol lagi melalui Titus Bonai yang lolos offside pada menit ke-79. Namun semenit menjelang bubar, Persiba berhasil mencuri satu gol lagi melalui sundulan pemain asingnya Emmanuel Cristoni sehingga mengubah kedudukan menjadi 3-2.

Memasuki babak kedua pada laga dipimpin wasit Yandri itu, pelatih kepala Rahmad Darmawan melakukan pergantian pemain hingga sembilan orang.

Berturut-turut pemain yang dimasukkan ke babak kedua adalah Oktovianus Maniani, Abdurrahman, Diego Michels, Titus Bonai, Andik Vermansyah, Septia Hadi dan Ferdinand Sinaga.

Dalam 20 menit menjelang berakhir, Hendro Siswanto pun dimasukkan untuk menggantikan Stevie Bonsapia.

Masuknya sejumlah pemain tersebut mengubah ketajaman daya serang Timnas secara signifikan. Pergerakan Okto Maniani, Titus Bonai dan Andik Vermansyah jauh lebih tajam dari babak pertama sebelumnya sehingga pertandingan berjalan lebih ketat dan bermakna sebagai sebuah persiapan Timnas.

Pada belasan menit akhir Rahmad juga masih sempat memasukkan Johan Juansyah yang pada Kamis lalu menciptakan satu gol ketika memetik kemenangan 2-1 dalam ujicoba melawan Persikabo Bogor.

Tetapi Timnas malah kecolongan dengan gol tambahan dari Persiba melalui sundulan silang dari Emmanuel Cristoni yang sulit diantisipasi oleh Andritany dan barisan belakang Timnas.

(ANT-132/R010)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011