Jakarta (ANTARA) - Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara bersama pemangku kepentingan lain menyiagakan petugas kesehatan guna memberikan vaksinasi COVID-19 kepada pemudik yang tidak lolos saat membeli tiket karena belum divaksin.

Wakil Kepala Kepolisian Resor (Polres) Pelabuhan Tanjung Priok Komisaris Polisi Yunita Natalia Rungkat melalui keterangannya di Jakarta, Jumat, mengatakan petugas kepolisian, TNI, dan Kantor Kesehatan Pelabuhan akan bergantian memberikan vaksinasi kepada pemudik.

Baca juga: Sebanyak 59 terminal penumpang Pelindo siap untuk arus mudik Lebaran

Yunita menuturkan pos vaksinasi akan berada di sisi Barat Terminal Penumpang Nusantara Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

"Khusus jadwal keberangkatan kapal ini, kami memberikan pelayanan vaksinasi baik dosis satu, dua, dan booster kepada seluruh masyarakat yang ingin mudik. Kami juga mengamankan seluruh aktivitas di pelabuhan agar mudik berjalan dengan aman dan lancar," kata Yunita.

Yunita menyebutkan pelayanan vaksinasi itu menyasar pemudik yang tidak lolos pada saat pencetakan tiket karena belum divaksinasi sesuai syarat perjalanan yang ditetapkan oleh pemerintah.

Yunita menjelaskan pihak terkait meliputi Kantor Kesyahbandaraan dan Otoritas Pelabuhan, Kantor Kesehatan Pelabuhan, TNI, Polri, Pelindo, dan Pelni menyiapkan pos koordinasi (posko) mudik lebaran 2022 di Terminal Penumpang Nusantara, Pelabuhan Utama Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Yunita menyatakan posko itu sebagai bentuk antisipasi serta sinergi para pemangku kepentingan (stakeholder) di Pelabuhan Utama Tanjung Priok dalam menghadapi momentum mudik tahun ini.

Baca juga: Bersiap mudik gratis

"Kami bersinergi dengan unsur stakeholder yang ada di sini sudah membangun posko terpadu sejak Minggu untuk memberikan pelayanan kepada para pemudik yang melalui jalur transportasi laut. Kemarin, kami juga sudah melaksanakan apel gelar pasukannya," ujar Yunita.

Yunita memastikan petugas Polres Pelabuhan Tanjung Priok  bersiaga setiap hari di posko pemantauan mudik pada sisi Timur Terminal Penumpang Nusantara hingga pertengahan Mei mendatang.

Posko tersebut, kata Yunita, bisa mendekatkan layanan pengaduan apabila terjadi gangguan keamanan dan ketertiban.

Selain itu, pada pos tersebut juga terdapat monitor yang dapat menampilkan trafik pemudik di Terminal Penumpang Nusantara, Pelabuhan Utama Tanjung Priok setiap hari.

Polres Pelabuhan Tanjung Priok juga menyiapkan tim patroli perintis yang akan terus berpatroli di kawasan pelabuhan untuk memastikan keamanan perjalanan para pemudik.

Yunita menambahkan Operasi Ketupat berlangsung mulai 22 April-9 Mei 2022, namun bila  mengikuti aktivitas transportasi laut bisa berakhir pada pertengahan Mei.

Baca juga: Perusahaan Otobus tak boleh angkut penumpang di luar terminal

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Taufik Ridwan
Copyright © ANTARA 2022