Jakarta (ANTARA) - Klub Liga 1 Indonesia Barito Putera telah resmi menunjuk juru taktik asal Serbia Dejan Antonic sebagai pelatih anyar untuk mengarungi kompetisi musim depan.

Dikutip dari situs resmi Liga Indonesia, Jumat, Barito Putera memperkenalkan Dejan sebagai pelatih anyar melalui unggahan di instagram resmi klub @psbaritoputeraofficial, Kamis.

Pada unggahan tersebut, Dejan mengaku siap untuk menerima tantangan dari manajemen Barito Putera dan antusias memulai perjalan baru dalam karier kepelatihannya.

Diketahui, Dejan bukan merupakan sosok asing di Liga Indonesia, setelah sebelumnya sempat menangani Pelita Bandung Raya, Persib Bandung, Borneo FC, Madura United dan musim lalu melatih PSS Sleman.

"Saya tak asing lagi dengan sepak bola Indonesia. Ini adalah rumah kedua bagi saya. Saya siap melakukan perjalanan baru musim depan. Saya, Dejan Antonic pelatih Barito Putera," ujar Dejan pada unggahan tersebut.
 


Baca juga: Barito Putera lolos degradasi usai tahan imbang Persib

Selain memperkenalkan Dejan Antonic, pada laman instagramnya, Barito Putera turut mengumumkan keberhasilan mereka mendatangkan bek asal Papua Donny Harold Monim.

Pemain yang bermain di Persipura Jayapura pada musim lalu tersebut sebelumnya pernah membela Barito Putera pada tahun 2018 hingga 2020 sebelum akhirnya memilih kembali ke Papua.
 

"Anak Papua yang kembali pulang berseragam Bakantan Hamuk. Welcome back, @donnymonim47. Jaga lini pertahanan sekuat ulin!" tulis unggahan akun instagram Barito Putera, Kamis.

Kedatangan Donny Monim ini merupakan rekrutan pertama Barito Putera untuk menghadapi Liga 1 musim depan, di samping kedatangan Dejan Antonic sebagai pelatih anyar.

Baca juga: Langkah transfer Barito Putera masih menunggu rapat evaluasi
Baca juga: Rizky Pora memastikan diri bertahan di Barito Putera

Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2022