Batang (ANTARA) - Kapolres Batang AKBP Irwan Susanto menyatakan akan mulai memberlakukan "one way" untuk menyeimbangkan volume kendaraan baik di tol maupun jalur arteri.

“'One way' pertama akan dimulai pukul 17.00 WIB. Namun, dua jam sebelumnya kami lakukan sterilisasi. Kami sedang melakukan sterilisasi arah masuk Tol Semarang,” kata Irwan saat ditemui ANTARA di Batang, Jawa Tengah, Kamis.

Irwan menuturkan pihaknya bersama Kasatlantas juga sudah melakukan sterilisasi dua jam sebelum "one way" berlaku pada Kamis (28/4) mulai pukul 17.00 hingga 00.00 WIB. Sehingga jalur yang dibuka hanya yang menuju Kota Semarang, sementara yang menuju ke arah barat ditutup.

Baca juga: Polda Jateng siagakan tim urai cegah kemacetan arus mudik

Lalu lintas untuk jalur arteri sekitar dan jalur pantura, kata Irwan, sudah terlebih dulu direkayasa guna menghindari terjadinya penumpukan kendaraan di jalan.

“Namun nanti ketika jalur pantura terpantau padat, kendaraan dan tol bisa dimasukkan dari arteri. Maka kita akan limpahkan ke tol,” ujar dia.

Polres Batang juga akan terus mengantisipasi setiap titik dengan menyiagakan 500 hingga 600 personel yang terdiri dari gabungan TNI/Polri, Pemerintah Kabupaten Batang, dan para relawan.

Baca juga: Polri siapkan jalur alternatif bagi pemudik mengarah ke Jateng

"Hal itu dimaksudkan untuk menyeimbangkan jalur tol arteri sehingga para pemudik bisa menjalankan mudik 2022 dengan sehat, nyaman, dan terkendali dari COVID-19," katanya.

Selain itu, Irwan menyatakan hingga Kamis, jalur arteri terpantau ramai namun tetap lancar dan kondusif. Belum terlihat adanya penumpukan. Ia juga mengatakan pihaknya terus memastikan tidak hanya pemudik yang menggunakan jalan saja yang terlayani, tetapi juga masyarakat sekitar.

Polres Batang juga menjelaskan setiap kebijakan yang diterapkan akan mengikuti jadwal yang sudah diberikan oleh pemerintah. Walaupun demikian, pihak kepolisian memiliki kemungkinan untuk mempertimbangkan kegiatan diskresi yang akan diterapkan sewaktu-waktu.

Baca juga: Polda Jateng siap berlakukan "one way" di Gerbang Tol Kalikangkung

“Dalam menghadapi puncak arus mudik, berdasarkan prediksi dari pemerintah, kita harus melayani masyarakat semalam apapun sehingga masyarakat dapat nyaman bermudik,“ ujar dia.

Pewarta: Hreeloita Dharma Shanti
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2022