Jakarta (ANTARA) - Penyelenggaraan acara bertaraf internasional tak luput dari kegiatan pemberitaan untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat luas, termasuk pada pesta olahraga sesama negara Asia Tenggara, SEA Games, yang kali ini digelar di Hanoi, Vietnam.

Pada SEA Games ke-31 kali ini, tuan rumah menempatkan markas para jurnalis di National Convention Center, yang berlokasi di Thăng Long Boulevard di distrik Nam Từ Liem di Hanoi, Vietnam.

National Convention Center, pusat konvensi terbesar di Vietnam berdasarkan area, dengan luas 160 hektar, mencakup alun-alun, helipad, tempat parkir di atas dan di bawah tanah dengan kapasitas 1.100 tempat parkir.

Pusat konvensi itu sendiri memiliki luas lantai 650.000 meter persegi, di mana 15.000 meter persegi merupakan ruang pameran yang dapat menampung hingga 1.800 orang, 2.000 meter persegi aula pertemuan utama dengan kapasitas 3.747 kursi.

Rumah jurnalis

Media Press Center (MPC) terletak di lantai 3, berada tepat di depan tangga berjalan yang menjulang tinggi dari lantai dasar. Sesampainya di lantai 3, kedatangan para jurnalis disambut dengan deretan foto beserta penjelasannya dari tahun ke tahun dimulai pada 2005 ketika Vietnam menjadi tuan rumah SEA Games ke-23.

Pameran foto tersebut menceritakan kisah pertarungan para atlet hingga SEA Games edisi ke-30 di Filipina pada 2019.
Suasana di luar ruangan Media Press Center (MPC) SEA Games 2021 yang berada di dalam National Convention Center di Hanoi, Vietnam, Rabu (11/5/2022). ANTARA/Arindra Meodia/aa.

Di penghujung deretan foto, terdapat meja di mana volunter siap sedia menerima pertanyaan dari para jurnalis, misalnya soal jadwal pertandingan.

Para volunter yang sebagian besar merupakan mahasiswa juga dengan ramah meladeni pertanyaan lain di luar SEA Games, seperti rekomendasi kuliner atau bahkan tempat wisata di Vietnam.

"Anda bisa makan Pho, makanan khas Vietnam seperti mie kuah," ujar Hue Nguyen Minh, salah seorang volunter, sambil memberikan buku travel yang dipajang di meja.

Dia juga memberikan pin dan gantungan kunci bertuliskan "Vietnam Timeless Charm," yang menjadi tagline dari Kementerian Pariwisata Vietnam.

Dengan ramah Minh menjelaskan bahwa tugasnya di meja tersebut salah satunya juga membantu para jurnalis mendapatkan kartu identitas peliputan gelaran olahraga yang diikuti 11 negara tersebut.

Terdapat pintu besar untuk memasuki ruangan MPC. Sebelum masuk ke dalam aula di sebelah kiri terdapat toilet laki-laki, sementara sebelah kanan dilengkapi toilet perempuan.

Memasuki MPC, terdapat sekitar 10 baris meja panjang yang memenuhi ruangan dengan kapasitas 20 tempat duduk di setiap barisnya. Di bagian depan terdapat meja yang disediakan bagi narasumber untuk melakukan konferensi pers.

Ruangan tersebut juga dilengkapi dengan sejumlah tv berukuran 32 inci yang ditempatkan di beberapa sisi.

Satu hal yang menarik mata ketika memasuki MPC adalah bendera 11 negara yang bertanding di SEA Games Vietnam di tempatkan pada pojok depan ruangan -- menambah semarak pesta olahraga.

Terlebih, sejumlah pewarta dari berbagai negara juga menggunakan kaos yang bertuliskan asal negara mereka.

Baca juga: Catatan SEA Games - Sensasi naik ojek daring di Vietnam
Baca juga: Catatan SEA Games - Keunikan mata uang Vietnam

Selanjutnya: penuhi kebutuhan

Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2022