Medan (ANTARA) - Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengharapkan Muhammad Lokot Nasution bisa memajukan partai berlambang bintang mercy itu, khususnya di Sumatera Utara.

"Sebagai ketua yang baru Bung Muhammad Lokot Nasution beserta jajaran pengurus DPD, lima tahun ke depan kita tentunya berharap bisa semakin memajukan di Sumatera Utara," ujar AHY di Medan, Kamis (12/5).

Hal ini ditegaskannya usai melantik Ketua DPD Partai Demokrat Sumut periode 2022-2027 Muhammad Lokot Nasution bersama kepengurusannya dihadiri Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, jajaran pengurus DPP Partai Demokrat dan kader partai.

Ia mengatakan pihaknya ingin terus bersinergi dan berkolaborasi dengan bersama-sama meningkatkan kesejahteraan masyarakat Sumatera Utara lewat terus melakukan pembangunan di berbagai bidang.

Baca juga: Direktur ARCI: Faktor Emil Dardak perkuat posisi Demokrat di Jatim

"Baik bersifat fisik maupun pembangunan sumber daya manusia, sebagai kekuatan utama dari negeri kita. Semoga Demokrat bisa memenangkan pemilu 2024 di Sumatera Utara," katanya.

"Ikhtiar yang keras untuk merebut kursi-kursi di DPRD provinsi, kabupaten/kota dan DPR RI. Pada saatnya kalau kita sukses tentu ingin mendapatkan peluang lebih baik untuk kepala daerah di tahun mendatang," ujar Agus.

Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi saat memberikan sambutan pelantikan pengurus DPD Partai Demokrat Sumut 2022-2027 telah memetakan kekuatan suara partai politik di provinsi ini.

"Pemilu Legislatif 2019, Partai Demokrat hanya dapat 400.000 sekian, dia sembilan kursi. Jadi 19 kursi PDI P, 15 kursi Gerindra, 15 kursi Golkar, 12 Nasdem, 11 PKS, sembilan Demokrat," terangnya.

Pihaknya memperkirakan jumlah daftar pemilih tetap di Sumut pada Pemilu Legislatif 2019 sekitar 9,8 juta, dan pada 2024 akan bertambah menjadi sebanyak 10,9 juta.

Ada sekitar 3,9 juta dari sekitar 9,8 juta pemilih tidak menggunakan hak suara. "Anda tak usah ambil yang sudah dipilih orang, ambil saja 3,9 juta. Anda ambil 900 ribu ditambah 400 ribu tadi itu, anda sudah 20 kursi," ungkap Edy.

Baca juga: Partai Demokrat tunggu momentum sebelum umumkan capres 2024

Pewarta: Muhammad Said
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2022