Hanoi (ANTARA) - Atlet atletik Abdul Hafiz meraih medali perak nomor lempar lembing putra pada SEA Games ke-31 di Hanoi National Sports Complex, Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Sabtu, namun mengaku tidak puas dengan raihan tersebut.

Atlet asal Sumatera Utara tersebut mengaku tak puas dengan lemparan sejauh 70,58 meter, yang tidak lebih baik dari saat dia meraih emas PON Papua 2021 dengan lemparan sejauh 71,03 meter.

Lebih dari itu, dia kecewa tidak dapat mengemas emas dan lagi-lagi hanya membawa pulang perak pada pesta olahraga sesama negara Asia Tenggara yang ketiga kalinya dia ikuti.

"Ini SEA Games ketiga saya, dan tiga kali perak... Saya kecewa juga cuman beberapa centi saja, sebelumnya memimpin,” ujar Hafiz kepada ANTARA ditemui usai pertandingan.

Dari enam kali kesempatan melempar yang diberikan, Hafiz mencatatkan raihan lemparan terbaiknya di kesempatan keempat, yang membuatnya unggul dari tuan rumah.

Namun, pada kesempatan yang sama atlet Vietnam Nguyen Hoai Van berhasil mencatatkan angka lebih tinggi, yaitu 70,87 meter.

"Beberapa teknik di awal-awal itu masih belum terlalu dapat speed-nya, kenapa bisa seperti gitu, padahal pemanasan saya juga sudah dapat, tapi pas di lemparan pertama, kedua, ketiga itu seperti enggak keluar speed-nya,” kata Hafiz.

"Ada salah satu teknik yang saya ubah memang di lemparan keempat dari teknik pegangan atau grip itu sendiri di situ saya baru dapat 70. Dan, stabilnya dari awal-awal sampai akhir mungkin di 67,” ujarnya menambahkan.

Hafiz bertekad untuk membalaskan keinginannya jika diberi kesempatan untuk mengikuti SEA Games ke-32 di Kamboja pada 2023 mendatang.

Sebelumnya, Eko Rimbawan yang turun di nomor lari 200 meter putra hanya mampu finis di posisi kedelapan dengan catatan waktu 21.76 detik.

Namun, di sisi lain lapangan, Maria Natalia Londa yang turun di nomor lompat jangkit putri menyumbang medali perunggu dengan lompatan sejauh 13,45 meter.

Baca juga: PB PASI targetkan delapan medali emas di SEA Games Vietnam
Baca juga: Luhut bakar semangat Lalu Zohri dan kolega jelang SEA Games Vietnam
Baca juga: Emilia Nova fokus tingkatkan kecepatan mendekati pelaksanaan SEA Games


Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2022