Jakarta (ANTARA) - Berita kriminal di DKI Jakarta pada Jumat (20/5) cukup banyak menarik perhatian publik, antara lain: polisi menindaklanjuti laporan kasus pemerasan di Polsek Pancoran, Jakarta Selatan hingga penangkapan 18 pelajar terlibat tawuran di Kemayoran, Jakarta Pusat.

Berikut rangkumannya dan masih layak untuk menjadi teman bagi Anda pada Sabtu pagi ini. 

1. Polisi tangkap 18 pelajar terlibat tawuran di Jakarta Pusat

Polres Metro Jakarta Pusat menangkap 18 pelajar terlibat tawuran di Jalan Industri Raya dengan korban meninggal, seorang siswa SMK bernama Gilang Arya Hanun Dinata (17), pada Kamis (19/5).

"Sudah 18 orang kita tangkap, semalam langsung kita tangkap," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Komarudin saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat.
Baca selengkapnya


2. Tersangkut "skimming", Warga Latvia ditangkap Polda Metro

Penyidik Polda Metro Jaya menangkap seorang warga negara asing berkebangsaan Latvia berinisial RM (46) yang diduga terlibat perkara pembobolan rekening bank dengan modus "skimming".

"Tersangka melakukan 'skimming' menggunakan kartu yang tersangka dapatkan dari pimpinan tersangka, sebagai sarana untuk menampung data elektronik nasabah," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan di Jakarta, Jumat.
Baca selengkapnya


3. Polda Metro ungkap kasus pembunuhan terhadap pria bertato di Bekasi

Polda Metro Jaya mengungkap kasus pembunuhan terhadap seorang pria bertato yang jasadnya ditemukan warga terbungkus stirofoam  di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

"Modus yang digunakan pelaku ialah pelaku menggorok leher korban dengan menggunakan sebilah golok setelah korban meninggal dunia pelaku menutup jasad korban dengan stirofoam kemudian meninggalkan mayat korban di TKP," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan di Jakarta, Jumat.
Baca selengkapnya


4. Hindari motor, truk pengangkut ikan terguling di Jatinegara
​​​​​​​
Sebuah truk boks pengangkut ikan dengan nomor polisi B-9317-BCF terguling di ruas jalur cepat di Jalan DI Panjaitan, Jatinegara, Jakarta Timur, sekitar pukul 09.00 WIB.

Petugas Laka Satlantas Polres Metro Jakarta Timur Aiptu Muhammad Ali di Jakarta, Jumat, mengatakan truk tersebut terguling akibat menghindari sepeda motor yang masuk jalur cepat.

"Karena menghindari motor terus oleng dan akhirnya terbalik," kata Ali.
Baca selengkapnya


5. Polrestro Jaksel luruskan informasi pelapor jadi "ATM" oknum polisi

Polres Metro Jakarta Selatan meluruskan informasi yang beredar soal pelapor kasus penipuan Bambang Djaya menjadi "ATM" atau korban pemerasan oleh oknum anggota Polsek Pancoran.

Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol. Budhi Herdi Susianto di Jakarta, Jumat mengatakan Mabes Polri, Polda Metro Jaya, dan Polrestro Jakarta Selatan langsung menindaklanjuti informasi itu, termasuk asistensi kasus penipuan yang dilaporkan Bambang Djaya.
Baca selengkapnya

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2022