Mereka yang unggul nantinya akan dikirim pada pertandingan Piala Presiden di Jakarta awal Agustus mendatang
Surabaya (ANTARA) - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa berharap muncul Sony Dwi Kuncoro-Sony Dwi Kuncoro “baru” yang mampu membawa nama provinsi di kancah nasional maupun internasional melalui bulu tangkis.

"Ada Sony Dwi Kuncoro, Alan Budi Kusuma, Minarti Timur, bahkan juara dunia Rudi Hartono. Mereka adalah simbol luar biasa dan pemacu semangat atlet muda,” ujarnya kepada wartawan di Surabaya, Minggu.

Khofifah mengakui keunggulan Jawa Timur sebagai salah satu "ladang" pencetak legenda atlet-atlet bulu tangkis profesional tingkat dunia.

Baca juga: Indonesia berpeluang tambah dua emas dari bulu tangkis hari ini

Orang nomor satu di Pemprov Jatim itu mengenang masa-masa para legenda bulu tangkis tersebut yang merupakan gravitasi bagi atlet di zamannya sampai saat ini.

“Para patriot olah raga bulu tangkis tersebut saat ini menjadi pahlawan dan inspirasi para generasi muda Indonesia,” ucap dia.

Salah satu upaya yang dilakukan untuk memunculkannya, yakni menggelar kejuaraan bulu tangkis yang pesertanya atlet-atlet muda berbakat, Piala Gubernur Jatim 2022.

Menurut dia, ajang tersebut tak hanya sekadar kompetisi, namun ada proses apresiasi bagi para senior dan semangat yunior untuk mengikuti jejak kesuksesan sebelumnya.

Turnamen dijadwalkan digelar di GOR Sudirman Surabaya pada 28 Mei 2022 hingga 4 Juni 2022.

"Saya berharap ini dapat membangun semangat bagi jajaran Pengprov PBSI yang baru untuk melakukan konsolidasi sekaligus menguatkan jejaring pencarian dan pembibitan atlet bulu tangkis Jatim,” katanya.

Baca juga: All Indonesian Final tercipta di ganda putra bulu tangkis SEA Games

Sementara itu, Ketua PBSI Jatim Tonny Wahyudi menyampaikan kejuaraan bulu tangkis Piala Gubernur ini merupakan salah satu proses penjaringan atlet.

“Mereka yang unggul nantinya akan dikirim pada pertandingan Piala Presiden di Jakarta awal Agustus mendatang,” tutur dia.

"Selanjutnya di GOR Sudirman juga akan ada International Challenge yang diikuti oleh para atlet bulu tangkis dari seluruh dunia,” kata Tonny menambahkan.

Di sisi lain, PBSI Jatim dalam waktu dekat akan merenovasi GOR Sudirman Surabaya untuk mempersiapkan pertandingan.

Termasuk, lanjut dia, untuk pengembangan fasilitas asrama bagi para atlet binaan PBSI Jatim dan KONI Jatim.

Baca juga: Indonesia sisakan Fajar/Rian di semifinal Thailand Open 2022

Pewarta: Fiqih Arfani
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2022