Jakarta (ANTARA) - BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) kembali mengukir prestasi dalam ajang penghargaan Pengawasan Kearsipan Tahun 2021 yang diselenggarakan oleh Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) untuk pengelolaan arsip digital.

BPJAMSOSTEK menempati Peringkat III Terbaik Nasional dalam Kategori Lembaga Tinggi Negara, Lembaga Setingkat Kementerian dan Lembaga Non Struktural. Berdasarkan hasil pengawasan yang dilakukan ANRI selama tahun 2021, BPJAMSOSTEK berhasil mengungguli 31 kandidat lainnya.

Sebagai bentuk apresiasi atas capaian tersebut, demikian rilis yang diterima di Jakarta, Selasa, MenPAN-RB Tjahjo Kumolo dan Kepala Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) Imam Gunarto menyerahkan langsung penghargaan tersebut.

Deputi Direktur Wilayah Sumbarriau Eko Yuyulianda dan Asisten Deputi Bidang Sekretariat Badan Antony Sugiarto di Pekanbaru, Rabu (18/05), menerima penghargaan mewakili Dirut BPJAMSOSTEK.

Dalam sambutannya, Tjahjo menyatakan pengelolaan arsip merupakan bagian dari reformasi birokrasi yang selama ini terus digalakkan oleh pemerintah. Presiden Joko Widodo menginginkan kemampuan Indonesia dalam mengelola arsip harus semakin baik.

“Singkatnya reformasi birokrasi itu, bagaimana pemerintah pusat dan daerah mempercepat proses perizinan, dan mempercepat proses pelayanan di semua tingkatan,” kata dia.

Baca juga: BPJAMSOSTEK-BPS Buton teken kerja sama perlindungan petugas SP

Di tempat terpisah Dirut BPJAMSOSTEK Anggoro Eko Cahyo menyatakan pihaknya menyederhanakan prosedur dan persyaratan klaim sehingga memangkas masa tunggu klaim Jaminan Hari Tua (JHT).

Dengan menggunakan aplikasi Jamsostek Mobile (JMO), proses klaim hanya 15 menit dan bisa di mana dan kapan saja. Ini berkat arsip digital yang memudahkan peserta.

"Capaian ini hasil dari kerja keras seluruh insan BPJAMSOSTEK dan bukti keseriusan mengelola arsip peserta secara fisik dan digital secara aman, tertib dan akuntabel," ucap dia.

BPJAMSOSTEK terus berinovasi dengan mengubah citra arsip menjadi lebih modern dan kekinian serta mengembangkannya sepenuhnya digital (fully digital) guna menjawab tantangan ke depan.

"Semoga penghargaan ini meningkatkan kinerja kami dalam mewujudkan jaminan sosial ketenagakerjaan yang terpercaya, berkelanjutan dan menyejahterakan seluruh pekerja Indonesia," ucap dia.

Baca juga: BPJAMSOSTEK Cikarang salurkan paket sembako kepada serikat pekerja

Kepala BPJAMSOSTEK Cabang Jakarta Kebon Sirih Tonny W.K. menyampaikan syukur dan apresiasi atas capaian Peringkat Ill Terbaik Nasional dalam ajang penghargaan Pengawasan Kearsipan Tahun 2021.

“Penghargaan ini menjadikan motivasi bagi kami untuk meningkatkan mutu kearsipan, khususnya di Cabang Kebon Sirih. Kantor cabang merupakan ujung tombak pelayanan di seluruh Indonesia,” ucapnya.

Ia berharap, pencapaian itu tidak membuat pihaknya berpuas diri, namun akan terus berinovasi mengelola arsip lebih baik lagi dan selalu beradaptasi dengan perubahan sebagai salah satu upaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada peserta.

Baca juga: BPJAMSOSTEK Denpasar ingin pedagang Pasar Sudha Merta jadi percontohan
Baca juga: BPJAMSOSTEK susun skema perlindungan bagi penerima KUR di Aceh
Baca juga: BPJAMSOSTEK tekankan pentingnya jaminan sosial bagi pekerja di Aceh

Pewarta: Erafzon Saptiyulda AS
Editor: M. Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2022