Akan dikawal polisi karena satu bus muat sekitar 50, mereka sekitar 450 orang ditambah dengan panitia
Batam (ANTARA) - Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Kepulauan Riau menyebutkan jamaah calon haji asal Kalimantan Barat yang merupakan Kelompok Terbang (Kloter) II Embarkasi Batam tiba di Batam pada 15 Juni 2022.

"Kalau untuk mereka Kloter II tanggal 15 Juni, mereka datang dan langsung masuk asrama haji," kata Pelaksana Tugas Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Kepri, Edi Batara di Batam, Rabu.

Edi menyatakan ada 10 bus yang digunakan untuk membawa JCH Kalimantan Barat menuju asrama haji Batam.

Baca juga: Persiapan asrama haji Batam capai 99 persen

"Akan dikawal polisi karena satu bus muat sekitar 50, mereka sekitar 450 orang ditambah dengan panitia," ujar dia.

Sementara itu, untuk JCH asal Provinsi Riau dan Jambi yang merupakan Embarkasi Antara Batam akan melakukan transit selama empat jam di Bandara Hang Nadim, sebelum melanjutkan penerbangan ke Madinah.

Baca juga: Bandara Hang Nadim siapkan dua tempat parkir pesawat haji 2022

"JCH Riau dan Jambi akan transit dulu di Hang Nadim, mereka embarkasi antara. Ketika pesawat mereka turun, kami (panitia) akan menyambut. Sebagian panitia haji dari Provinsi Riau dan Jambi akan tiba lebih dulu dan juga akan menyambut bersama. Lalu jamaah menunggu di ruang tunggu itu minimal 4 jam sebelum berangkat sudah ada di Hang Nadim," kata Edi.

Pada musim haji 2022, Embarkasi Batam akan memberangkatkan sebanyak 2.300 calon haji asal Riau ke Tanah Suci yang tergabung dalam lima kloter, dan sebanyak 1.333 calon haji asal Jambi yang tergabung dalam tiga kloter.

Baca juga: Jamaah Calon Haji Embarkasi Batam gunakan maskapai Saudi Airlines

Baca juga: Jamaah Calon Haji Kepri jadi Kloter I Embarkasi Batam


 

Pewarta: Jessica Allifia Jaya Hidayat
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2022