Jakarta (ANTARA) - Charl Schwartzel total melepaskan 72 pukulan pada babak final guna menjuarai turnamen golf perdana LIV Golf Invitational Series dengan hadiah pertama senilai 4 juta dolar AS atau Rp58 miliar di Centurion Club di London pada Sabtu waktu setempat.

Itu kemenangan berturut-turut Schwartzel, yang tuntas dengan 7 di bawah 203 dalam turnamen 54 lubang, demi finis di atas pegolf sesama Afrika Selatan Hennie du Plessis dalam selisih satu pukulan. Bagi Schwartzel, itu adalah kemenangan pertamanya dalam PGA atau Tur Eropa sejak 2016.

Dua bogey pada par-4 lubang ke-12 oleh Schwartzel yang merupakan juara Masters 2011, membuat situasi menjadi menegangkan namun Du Plessis tidak bisa menyalip rekan senegaranya itu.

Schwartzel (37) pun membawa pulang total hadiah 4,75 juta dolar AS (Rp69 miliar) karena juga berada di grup yang menjuarai kompetisi tim.

Baca juga: Naraajie cetak sejarah sebagai pegolf debutan yang juarai seri ADT
Baca juga: Rory McIlroy ingatkan rekan pegolf bahwa "uang" bukan segalanya


Di antara pegolf Amerika Serikat yang mengikuti turnamen in ada Dustin Johnson yang finis urutan kedelapan pada 1 di bawah par. Phil Mickelson menempati posisi ke-33 pada 10 di atas par.

Seri LIV yang kontroversial ini memikat para pegolf akibat tawaran hadiah yang sangat menggiurkan dan ternyata tidak mengecewakan.

Du Plessis akan membawa pulang 2,125 juta dolar AS (Rp31 miliar). Branden Grace dan Peter Uihlein yang sama-sama menempati urutan ketiga, masing-masing mendapatkan 1,5 juta dolar AS (Rp21,9 miliar), dan Sam Horsfield yang finis urutan kelima mengantongi 975 ribu dolar AS (Rp14,2 miliar).

Untuk upaya mereka, Johnson mendapatkan 625 ribu dolar AS (Rp9,13 miliar) dan Mickelson 150 ribu dolar AS (Rp2,1 miliar).

Du Plessis (25) memasuki final akhir pekan dengan berbekal sekitar 415 ribu dolar AS (Rp6 miliar) yang didapatnya dari 32 turnamen Tur Eropa.

Seri LIV juga melombakan kategori tim beranggotakan empat pegolf. Schwartzel dan Du Plessis-bersama dengan Grace dan Louis Oosthuizen menjuarai kategori ini untuk mendapatkan 3 juta dolar AS. Itu artinya tambahan 750 ribu dolar AS bagi Schwartzel.

Sabtu itu pula diumumkan penandatanganan juara Masters 2018 Patrick Reed yang menggenggam sembilan trofi PGA Tour dan menangguk total hadiah 37 juta dolar AS (Rp54 miliar) selama karir profesionalnya.

Seri LIV berikutnya diadakan dari 30 Juni hingga 2 Juli di Pumpkin Ridge Golf Club dekat Portland, Oregon. Musim perdana seri ini terdiri dari delapan turnamen di mana enam lainnya bakal diadakan di Bedminster, Bolton, Sugar Grove. Bangkok, Jeddah dan Miami, demikian Reuters.

Baca juga: Tiger Woods absen di US Open 2022
Baca juga: Dustin Johnson mundur dari PGA Tour demi LIV Invitational Series

Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2022