Jakarta (ANTARA News) - Saham-saham di Bursa Efek Indonesia, Senin, melemah mengikuti pergerakan saham di bursa regional.

Indeks harga saham gabungan (IHSG) BEI ditutup melemah 71,25 poin atau 1,79 persen ke posisi 3.915,16. Kelompok indeks 45 saham unggulan (LQ45) tercatat melemah 15,65 poin (2,23 persen) ke posisi 686,97 poin.

Managing Research Indosurya Asset Management Reza priyambada mengatakan, IHSG terkoreksi oleh "profit taking" terhadap saham-saham unggulan pada awal pekan ini.

"IHSG juga menyentuh area `overbought`. Sentimen negatif dari pergerakan bursa saham regional memberikan tekanan pada pergerakan indeks BEI hari ini," kata dia.

Sementara, E-trading Securities dalam kajiannya memaparkan, hampir seluruh sektor saham pada perdagangan hari ini mengalami penurunan, kecuali sektor perdagangan.

Pelaku pasar asing tercatat melakukan "net sell" (jual bersih) di pasar reguler sebesar Rp773,46 miliar dengan saham yang paling banyak di jual adalah Bank Mandiri (BMRI), Semen Gresik (SMGR), Astra International (ASII), Telekomunikasi Indonesia (TLKM) dan Indocement Tunggal Prakasa (INTP).

Dikemukakan, pada perdagangan Selasa (31/1), diperkirakan IHSG akan bergerak pada kisaran 3.875-3.948 poin dengan kecenderungan melanjutkan koreksinya.

Sementara, transaksi perdagangan saham BEI tercatat dengan frekuensi sebanyak 98.507 ribu kali, dengan volume perdagangan mencapai 3,042 miliar lembar saham senilai Rp3,590 triliun. Sebanyak 48 saham menguat, saham yang melemah 9224 saham, dan 74 saham tidak bergerak harganya.

Saham yang mengalami kenaikkan, Gema Grahasarana (GEMA) naik Rp20 ke Rp420, Bhuwanatala (BIPP) naik Rp18 ke Rp70, Mitra Investindo (MITI) naik Rp5 ke Rp64.

Saham yang mengalami pelemahan, Astra International (ASII) turun Rp2.300 ke Rp77.100, Semen Gresik (SMGR) turun Rp450 ke Rp10.850, Indocement Tunggal Prakasa (INTP) turun Rp800 ke Rp16.850.

Bursa regional diantaranya indeks Hang Seng melemah 341,26 poin (1,66 persen) ke level 20.160,41, indeks Nikkei-225 turun 48,17 poin (0,54 persen) ke level 8.793,05, dan indeks Strait Times melemah 27,97 poin (0,96 persen) ke level 2.888,29.

(KR-ZMF/E008)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2012