Kami di Pemprov DKI bersyukur karena terus mendapat dukungan dari Kementan, termasuk dalam menghadapi tantangan yang ada. Saya bersyukur kita semua di Jakarta terpenuhi pangannya
Jakarta (ANTARA) - Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan mengapresiasi langkah cepat jajaran Kementerian Pertanian (Kementan) menyediakan kebutuhan pangan dan hewan ternak jelang Hari Raya Idul Adha karena pasokan pangan menjadi kebutuhan vital yang wajib jadi perhatian bersama.

"Kami di Pemprov DKI bersyukur karena terus mendapat dukungan dari Kementan, termasuk dalam menghadapi tantangan yang ada. Saya bersyukur kita semua di Jakarta terpenuhi pangannya," kata Gubernur Anies Baswedan usai menandatangani nota kesepahaman (Mou) bersama dengan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo terkait Dukungan Kementan dalam Penyediaan Ternak Kurban dan Pangan Strategis Bagi Wilayah DKI Jakarta di Jakarta, Senin.

Anies Baswedan mengatakan Pemprov DKI meyakini pangan yang ada saat ini dalam kondisi aman dan terkendali, tidak ada masalah kekurangan apalagi kelangkaan.

Baca juga: Stok pangan di DKI Jakarta aman

"Alhamdulillah semua berjalan dengan baik. Bahkan terkait dengan penyediaan ternak kurban yang sekarang banyak dibicarakan ada Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), kita sangat yakin dengan SOP yang diterapkan Kementan, PMK ini bisa ditangani dengan baik," kata Gubernur DKI itu.

Mentan Syahrul Yasin Limpo menegaskan sektor pangan merupakan sektor yang sangat penting dan memiliki keterkaitan dengan sektor apapun, termasuk pembukaan lapangan kerja maupun terkait inflasi.

"Pangan bukan hanya untuk makan, pangan adalah juga lapangan kerja, adalah stabilisasi ekonomi dan inflasi. Bahkan panganlah yang memutar industri lain bisa bekerja. Jadi apa yang kita lakukan ini adalah untuk kemaslahatan orang banyak," kata Mentan.

Baca juga: Kementan jamin pasokan kebutuhan pangan DKI Jakarta jelang Idul Adha

Sebelumnya Kementan mendukung pemenuhan pasokan untuk kebutuhan Idul Adha di wilayah DKI Jakarta dengan menyediakan ribuan hewan ternak dan pangan lainnya seperti komoditas bawang, minyak goreng, beras, dan aneka jenis cabai.

Khusus untuk cabai dan hewan ternak, Mentan memastikan akan ada pasokan besar dari sejumlah daerah sentra seperti Sumedang, Wonosobo, Temanggung, Kediri, hingga dari Sulawesi.

Sedangkan untuk keamanan hewan ternak, Mentan memastikan proses vaksinasi terus berjalan dan sapi yang keluar dari zona merah sudah melalui pemeriksaan, karantina, dan pemberian vitamin.

Baca juga: Gelar operasi pasar di DKI Jakarta, Mentan: Jangan beli berlebihan

Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2022