Ini akan menginspirasi banyak orang. Perempuan harus diperbolehkan bermain
Jakarta (ANTARA) - Masyarakat sepak bola Inggris tengah dilanda euforia keberhasilan tim nasional putri mereka meraih tiket partai final Piala Eropa Putri 2022.

Tuan rumah melenggang ke final setelah melumat Swedia 4-0 dalam laga semifinal di Bramall Lane, Sheffield, Selasa.

Beth Mead, Lucy Bronze, Alessia Russo, dan Fran Kirby masing-masing menyumbang satu gol yang mengantarkan Inggris ke final Euro Putri pertama mereka sejak 2009.

Baca juga: Inggris ke final Euro Putri setelah bantai Swedia 4-0

"Apakah ini nyata? Seseorang cubitlah saya. Sulit untuk tidak menjadi emosional," kata mantan bek kanan timnas Inggris putri Alex Scott kepada BBC seperti dilansir Reuters, Rabu.

"Segala investasi dan tenaga yang dituangkan untuk sepak bola putri adalah untuk momen semacam ini. Bahwa tim ini akan ke Wembley adalah sesuatu yang spesial. Mereka patut menuai segala pujian," ujar pemilik catatan 140 penampilan bersama Inggris medio 2004-2017 itu menambahkan.

Pujian tak hanya datang dari kalangan pesepak bola putri, sebab legenda Arsenal Ian Wright juga menyebut capaian di Euro Putri 2022 ini akan menjadi inspirasi generasi baru sepak bola putri mendatang.

"Apapun yang terjadi di final nanti, jika para perempuan tak diperbolehkan bermain sepak bola (dalam pelajaran olahraga) seperti laki-laki apa yang kita lakukan?" katanya.

"Ini akan menginspirasi banyak orang. Perempuan harus diperbolehkan bermain. Ini kebanggaan yang pernah saya rasakan untuk semua tim Inggris," ujar Wright melengkapi.

Baca juga: Tumbangkan Belanda 1-0, Prancis ke semifinal Euro Putri 2022

Linimasa media sosial juga diwarnai sejumlah ucapan selamat dan selebrasi sarat semangat dari sejawat pesepak bola putra.

"Menuju final yang pantas dicapai. Selamat kepada seluruh pemain dan pelatih," cuit mantan penyerang Manchester United sekaligus pemegang rekor gol timnas Inggris yang kini melatih tim MLS DC United, Wayne Rooney.

"Lekas gelar finalnya," tulis penyerang Tottenham Hotspur dan timnas Inggris Harry Kane di akun Twitter pribadinya.
Partai final dijadwalkan berlangsung di Wembley pada Minggu (31/7) di mana Inggris akan menghadapi pemenang semifinal lainnya antara Jerman kontra Prancis.

Inggris belum pernah menjadi juara Euro Putri dan capaian terbaik mereka hanyalah dua kali runner-up pada edisi inagurasi tahun 1984 dan edisi 2009.

Baca juga: Singkirkan Austria, Jerman ke semifinal Euro Putri

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2022