Demokrasi yang India peroleh pada 1947 sudah diperkuat dalam beberapa tahun terakhir. Dan India saat ini dikenal sebagai salah satu demokrasi terbaik di dunia
Jakarta (ANTARA) - Pemerintah India menggelar pesta besar untuk merayakan 75 tahun hari kemerdekaan mereka dari pemerintah kolonial Inggris, yang tahun ini jatuh pada 15 Agustus 2022.

"Pesta besar hari kemerdekaan, itu adalah arti dari Azadi ka amrit mahotsar," kata Duta Besar India untuk Indonesia Manoj Kumar Bharti dalam acara perayaan Hari Kemerdekaan di Kedutaan Besar India di Jakarta, Senin.

Pemerintah India merayakan hari kemerdekaan ke-75 tahun pada tahun ini dengan tema "azadi ka amrit mahotsar," yang berarti pesta besar untuk merayakan hari kemerdekaan.

Dubes Manoj mengatakan bahwa Pemerintah India tahun ini memutuskan untuk menggelar festival besar selama 75 pekan secara berturut-turut, yang dimulai sejak 15 Maret 2022, untuk merayakan hari kemerdekaan mereka tahun ini.

Baca juga: India tawarkan pesawat tempur ringan ke Indonesia

"Kami memperoleh kemerdekaan kami dari kolonial Inggris pada 15 Agustus 1947. Dan tahun ini kami sudah berusia 75 tahun," kata Dubes Manoj.

Pada hari kemerdekaan tahun ini, Dubes Manoj menyoroti eksistensi India saat ini sebagai salah satu negara demokrasi terbaik di dunia.

"Demokrasi yang India peroleh pada 1947 sudah diperkuat dalam beberapa tahun terakhir. Dan India saat ini dikenal sebagai salah satu demokrasi terbaik di dunia," katanya.

Oleh karena itu, pada kesempatan tersebut, sebagai sesama negara demokrasi terbesar, Dubes Manoj berharap hubungan India dengan Indonesia akan semakin kuat di masa yang akan datang.

"Ada begitu banyak pertanda baik bahwa hubungan bilateral India dan Indonesia akan semakin kuat dalam beberapa hari, pekan dan tahun mendatang," demikian katanya.

Baca juga: India tawarkan kerja sama tingkatkan SDM bidang teknologi ke Indonesia
Baca juga: Pramuka Indonesia ikuti program pertukaran pemuda ke India

Pewarta: Katriana
Editor: Mulyo Sunyoto
Copyright © ANTARA 2022