Jakarta (ANTARA) - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mengatakan Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNas) XVII/2022 pada 17-26 November menjadi momentum untuk menggairahkan sport tourism di Sumatera Barat.

Dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat, Amali menyebut Tanah Minang memiliki banyak potensi wisata olahraga yang dapat dikembangkan sehingga dapat meningkatkan ekonomi daerah setempat.

Terlebih selama pandemi COVID-19, kata Amali, Sumatera Barat mengalami penurunan jumlah wisatawan baik dalam negeri maupun luar negeri.

"Momentum Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNas) ke-XVII ini kita gunakan untuk menggairahkan lagi wisata di Sumatera Barat," kata Amali.

Dia mengambil contoh berbagai negara di Asia Tenggara seperti Thailand yang telah menjadikan wisata olahraga sebagai penyumbang devisa terhadap negara.

"Saya beri contoh misalnya kalau kita main golf, dari paket tiket sudah ada, akomodasi sudah tersedia, wisata ada, jadi dijual satu paket. Saya kira Sumatera Barat ini luar biasa untuk sport tourism. Ada wisata olahraga yang cukup ekstrem misalnya arung jeram dan pendakian. Itu oleh turis yang ingin wisata olahraga atau sangat diminati tetapi belum tergarap dengan baik,” katanya.

Baca juga: Pomnas Sumbar diharapkan jaring atlet potensial di kalangan mahasiswa

Amali juga mendorong perguruan tinggi seperti Universitas Negeri Padang (UNP) yang menjadi pusat penyelenggaraan POMNas 2022 untuk turut berperan dalam mengembangkan hal tersebut karena sudah diatur dalam Desain Besar Olahraga Nasional (DBON).

Terlebih saat ini di Sumatera Barat sudah dikenal dengan Tour de Singkarak yang merupakan ajang olahraga balap sepeda internasional.

Amali juga berharap UNP turut berpartisipasi dalam implementasi DBON sebagai panduan pembinaan atlet berprestasi nasional.

"Sebagaimana DBON yang dipayungi Perpres 86 tahun 2021, kita atur dari hulu sampai ke hilir dari soal kebugaran sampai prestasi. Kami sudah menetapkan perguruan tinggi menjadi basis utama pengembangan prestasi atlet nasional," ujarnya.

POMNas adalah ajang olahraga nasional antar provinsi untuk mahasiswa tingkat sarjana dan diploma di Indonesia dan bergulir setiap dua tahun sekali.

Wakil Gubernur Sumatera Barat Audy Joinaldy mengatakan POMNas XVII diperkirakan akan dihadiri 10 ribu peserta dari seluruh Indonesia.

POMNas 2022 di Sumatera Barat akan mempertandingkan 14 cabang olahraga yakni, atletik, renang, bulu tangkis, tenis, taekwondo, pencak silat, karate, tarung derajat, bola basket, bola voli, futsal, sepak takraw, petanque, dan panjat tebing.

Baca juga: Sulawesi Selatan targetkan enam besar Pomnas 2022

Pewarta: Muhammad Ramdan
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2022