Serang (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Banten mendukung sepenuhnya pengembangan industri sepak bola di wilayah ini yang diharapkan membawa efek positif dari sisi ekonomi sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Pemprov Banten mendukung sepenuhnya PSSI dalam pengembangan sepak bola di Provinsi Banten. ...Sepak bola sebagai bagian industri. Banyak hal yang ikut berkembang dengan berkembangnya industri sepak bola," kata Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar di Serang, Selasa.

Ia mengatakan, saat ini pihaknya sedang mempersiapkan manajemen pengelolaan Banten Internasional Stadium (BIS) untuk menyajikan sepak bola berkualitas di Provinsi Banten.


Al Muktabar meyakini bahwa industri sepak bola bisa menggerakkan
berbagai sektor dari nilai tambah ekonomi serta dapat mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Selain itu, dalam upaya peningkatan sektor industrinya, Pemprov Banten juga akan mendukung sepak bola ke arah yang lebih maju dan berkembang.

Dukungan nyata terhadap industri sepak bola itu kini sudah dibuktikan dengan infrastruktur berkelas internasional yaitu Banten Internasional Stadium (BIS).

"Pembinaan secara profesional di Provinsi Banten, bagian dari langkah-langkah yang terstruktur akan menghasilkan pesepakbola handal. Tidak hanya di Provinsi tapi Nasional bahkan internasional," kata dia.


Baca juga: Pameran produk UMKM meriahkan peresmian Banten International Stadium
Baca juga: Raffi Ahmad tertarik kelola Banten International Stadium


Pewarta: Mulyana
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2022