Jakarta (ANTARA) - Bunyi "tudum!" yang khas selalu terdengar di awal tontonan dalam Netflix yang disertai dengan tampilan logo platform tersebut. Netflix mengungkapkan fakta di balik pembuatan suara khas tersebut.

Apple nampaknya mulai memberikan perbedaan yang signifikan pada prosesor seri Pro di iPhone dan seri biasa.

Ada juga berita kemarin lainnya yang masih menarik untuk disimak, berikut adalah rangkumannya.

1. Di balik bunyi khas "tudum" Netflix

Bunyi "tudum!" yang khas selalu terdengar di awal tontonan dalam Netflix yang disertai dengan tampilan logo platform tersebut. Netflix mengungkapkan fakta di balik pembuatan suara khas tersebut.

2. Oka Antara ungkap karakternya di film "Noktah Merah Perkawinan"

Aktor Oka Antara menilai perannya sebagai Gilang di "Noktah Merah Perkawinan" sangat menarik karena berbeda dengan karakter yang selama ini dia perankan dalam film-film sebelumnya.

3. Enam rekomendasi lokasi wisata alam Taiwan

Taiwan, yang dikenal dengan julukan Farmosa atau cantik, memiliki sejumlah kawasan wisata alam yang diatur dalam National Scenic Area (NSA) atau kawasan panorama nasional.

4. iPhone 14 dan iPhone 14 Plus tidak gunakan prosesor terbaru Apple

Apple nampaknya mulai memberikan perbedaan yang signifikan pada prosesor seri Pro di iPhone dan seri biasa.

5. Chevrolet Spark ditarik karena masalah kait kap

Chevrolet melakukan penarikan kembali (recall) yang kedua kalinya terhadap 120.000 unit Spark 2013-2015 dan Spark EV 2014-2015 karena masalah pengait kap, sehingga tutup ruang mesin itu bisa terbuka dengan sendirinya.
 

Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2022