Jakarta (ANTARA) - Berperan sebagai seorang siswa SMA di serial original VIU "Bad Boys vs Crazy Girls", Devano Danendra mengaku bahwa dirinya juga mengalami bucin (budak cinta atau memberikan cinta pada pasangan tanpa logika) kepada kekasihnya.

Devano mengaku pernah bucin kepada pacar dengan memperlakukan sang kekasih layaknya seorang putri. Menurutnya, bucin merupakan salah satu momen yang bisa membuat dirinya bahagia.

"Nggak jauh beda sama Devano kayaknya (karakter Liam). Pernah (bucin). Ya bagus atau nggak tergantung bucinnya seberapa. Menurutku hidup tentang bagaimana cara kita mencari kebahagiaan baru. Menurutku, bucin salah satu momen yang bisa bikin bahagia," kata Devano saat dijumpai di CGV Mall Pacific Place, Jakarta Selatan, Rabu (12/10) malam.

"Pasti (memperlakukan pacar sebagai putri). Semua cowok harusnya sih kayak gitu ya. Karena memang kan kita harus menyayangi wanita dengan baik. Itu juga diajarkan oleh orang tua aku untuk menyayangi perempuan dengan baik," sambungnya.

Baca juga: Putra Iis Dahlia akan buka konser Greyson Chance

Baca juga: Devano sebut filmnya berbeda dengan Dilan

 
Devano pasangkan sepatu sang kekasih (ANTARA/instagram/bailafauri)


Lebih lanjut, Devano pun mengaku bahwa bahasa cintanya adalah quality time. Sehingga Devano pun sulit untuk jauh dari sang kekasih. Akan tetapi, kini Devano mengatakan bahwa sedang menjalin hubungan jarak jauh alias LDR dengan sang kekasih.

Kendati demikian, Devano dan pasangan pun saling menjaga komunikasi dan kepercayaan masing-masing.

"Berat pasti berat sih kalau LDR. Apalagi aku quality time banget orangnya. Tapi memang semua itu ada pembelajarannya. Mungkin dari sini, aku bisa belajar banyak tentang gimana bisa setia, atau belajar menyayangi pasangan lebih dalam lagi," ujar Devano.

"Aku meragukan sih. Karena memang kan jauh sih Jakarta Bali. Cuma menurutku nggak salah tapi kuncinya itu percaya saja sih. Aku rasa dengan komunikasi yang baik terus jangan terlalu berharap, punya pendirian dan rasa percaya itu bisa sih," sambungnya.

Belakangan, Devano pun sempat mengumbar hubungannya dengan sang kekasih di media sosial. Namun, Devano mengaku tak menghiraukan komentar orang lain terkait kehidupan pribadinya.

"Nggak ada kayak 'Oh ini waktu yang tepat untuk go public'. Karena belakangan ini aku sudah bodo amat sama orang-orang itu yang pertama. Kedua masalah hidup aku kayaknya sudah banyak deh. Dan sudah banyak orang yang tahu proses kehidupanku karena aku ada di era digital dimana semua orang tahu kehidupan aku," ungkap Devano.

"Jadi kayaknya ini sudah saatnya aku bodo amat sama pendapat orang lain dan komentar orang-orang di luar sana. Jadi aku kayak apa adanya saja," pungkasnya.

Dalam serial "Bad Boys vs Crazy Girls", Devano berperan sebagai Liam yang merupakan seorang siswa SMA yang digambarkan memiliki karakter anak nakal. Serial ini akan mulai tayang di platform VIU besok pada 14 Oktober 2022.

Baca juga: Devano kembali rilis lagu dengan "Hari Paling Bahagia"

Baca juga: Serial "Antares" kembali dengan musim kedua

Baca juga: Viu bersiap rilis original bertema masa SMA "Bad Boys vs. Crazy Girls"

Pewarta: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2022