Saat ini belum ada kejelasan sama sekali dari PT LIB tentang kapan Liga 2 akan dilanjutkan, ini menjadi kondisi yang sulit untuk semua tim
Medan (ANTARA) - Skuad PSMS untuk sementara diliburkan dari aktifitas latihan menyusul belum jelasnya kapan Liga 2 Indonesia 2022/2023 akan dilanjutkan.

Hal itu disampaikan langsung Direktur Utama (Dirut) PT. Kinantan Medan Indonesia (KMI) yang menaungi klub PSMS, Arifuddin Maulana Basri di Medan, Senin.

Kendati tidak menyebutkan berapa lama tim diliburkan, namun klub tersebut diperkirakan diliburkan selama sepekan atau lebih, sembari menunggu pengumuman tetap kapan kompetisi bergulir kembali.

Baca juga: PSMS manfaatkan libur kompetisi Liga 2 dengan lakoni laga uji coba

"Saat ini belum ada kejelasan sama sekali dari PT LIB tentang kapan Liga 2 akan dilanjutkan, ini menjadi kondisi yang sulit untuk semua tim. Kalau saya ditanya, tidak ingin tim ini diliburkan tetapi saya paham ini belum ada kejelasan sampai kapan," katanya.

"Tanpa adanya kejelasan kapan Liga 2 dimulai akan berdampak ke psikologis pemain. Jadi kita akan beri kesempatan untuk mereka bertemu dengan keluarga," ia menambahkan.

Selanjutnya ia meminta kepada Joko Susilo dan kawan-kawan untuk tetap berlatih mandiri demi menjaga kondisi agar nantinya saat kembali bergabung dengan tim kondisi fisik tetap terjaga.

"Tetap jaga kondisi fisik dan mental selama berlibur dengan mengikuti instruksi program latihan yang diberikan oleh pelatih. Nanti kami juga akan mengawasi pemain dan mungkin akan mengadakan monitor kondisi pemain dengan cara daring," ujarnya.

"Karena ketika kembali, kita akan tetap bekerja keras seperti diawal dan menggapai cita-cita kita bersama. Di mana saya kembali mengingatkan kepada seluruh pemain dan ofisial bahwa cita-cita kita tetap sama dan belum berubah yaitu membawa PSMS Medan kembali berkancah di Liga 1," papar dia.

Baca juga: PSMS tetap latihan selama ditundanya kompetisi Liga 2 Indonesia
Baca juga: PSMS tetap berbenah meski Liga 2 ditunda dua pekan

Pewarta: Juraidi
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2022