Jakarta (ANTARA) - DeMar DeRozan memborong 37 poin disertai sembilan assist saat membawa Chicago Bulls memenangi gim pembuka musim reguler NBA 2022-23 mereka melawan Miami Heat dengan skor akhir 116-108 di FTX Arena, Florida, Rabu waktu setempat (Kamis WIB).

DeRozan mencetak 28 dari total 37 poinnya di paruh kedua pertandingan demi membimbing Bulls melesat setelah mereka lebih banyak tertinggal di dua kuarter pertama, serta menutup paruh awal dalam kedudukan berimbang 59-59, demikian catatan situs resmi NBA.

Ayo Dosunmu menambahkan 17 poin, Nikola Vucevic mengemas dwiganda 15 poin dan 17 rebound, Goran Dragic mencetak 12 poin, sedangkan Coby White menyumbang 10 poin bagi Bulls yang hanya bisa menurunkan sembilan pemain sepanjang pertandingan.

Jimmy Butler memimpin Heat dengan 24 poin dan delapan rebound, diikuti Tyler Herro yang mencetak 23 poin, 22 poin dari Max Strus, 12 poin milik Bam Adebayo, serta 11 poin oleh Dewayne Dedmon.

Bulls harus memainkan pertandingan tanpa guard All-Star mereka, Zach LaVine, sebagai tindakan antisipasi cedera lutut kiri yang diderita si pemain.

Baca juga: Zach LaVine dijadwalkan operasi lutut kiri beberapa pekan mendatang

LaVine keluar masuk roster Bulls musim lalu dan pada akhirnya harus menjalani tindakan operasi lutut kiri pada Mei sebelum sempat tampil dalam tiga pertandingan pramusim tim.

Setelah rentetan poin 34-19, Bulls merebut keunggulan 93-78 atas Heat yang terus berusaha memangkas jarak ketertinggalan.

Tembakan tripoin Strus sempat membuat Heat mendekat 98-102 pada sisa waktu enam menit 19 detik, tapi sejak itu Bulls menjauh lagi.

Vucevic melesakkan tripoin pada sisa waktu empat menit 59 detik demi memperlebar jarak keunggulan Bulls menjadi sembilan poin dan sejak itu mereka melenggang mengunci kemenangan pertama musim ini.

Kedua tim dijadwalkan menjalani gim selanjutnya pada Jumat (21/10) waktu setempat ketika Bulls bertandang ke Capital One Arena menghadapi Washington Wizards dan Heat kembali main di kandang menjamu Boston Celtics.

Baca juga: Pelicans hancurkan Nets 130-108 diwarnai 25 poin dari Zion Williamson
Baca juga: Kombinasi Trae Young-Dejounte Murray antar Hawks menangi pembuka musim
Baca juga: Bradley Beal dan Kyle Kuzma pimpin Wizards buka musim tundukan Pacers

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2022