Baturaja (ANTARA) - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan, memasang kamera closed circuit television (CCTV) dalam tes wawancara calon anggota panwaslu kecamatan di SMA Kader Pembangunan Baturaja.

"Ada dua kamera CCTV yang kami pasang di salah satu ruangan SMA Kader Pembangunan Baturaja, tempat lokasi tes wawancara calon panitia pengawas pemilihan umum (panwaslu) kecamatan," kata Ketua Bawaslu Kabupaten OKU Dewantara Jaya di Baturaja, Jumat.

Dewantara Jaya mengatakan bahwa panitia mengarahkan 2 unit perangkat CCTV tersebut ke peserta yang mengikuti tes wawancara, sementara kamera lainnya mengarah ke anggota bawaslu setempat.

Ketua Bawaslu Kabupaten OKU menjelaskan bahwa hal itu untuk memastikan bahwa dalam tahapan perekrutan calon anggota panwaslu kecamatan ini secara transparan dan sesuai dengan aturan yang berlaku.

"Setelah tes selesai, video tersebut kami kirim ke Bawaslu Provinsi Sumatera Selatan. Hal itu sebagai bentuk transparansi kepada peserta," ujarnya.

Hasil tes wawancara calon anggota panwaslu kecamatan tersebut, lanjut dia, akan diumumkan pada tanggal 26 Oktober 2022 untuk segera dilakukan pelantikan.

Dewantara menyebut peserta tes wawancara itu sebanyak 78 orang. Mereka sebelumnya telah menjalani dan lulus tes tertulis.

Dikatakan bahwa ujian selama 3 hari, mulai 20 hingga 22 Oktober 2022, dilakukan sesuai dengan pedoman. Dalam hal ini, pihaknya hanya memberikan waktu minimal 30 menit dan maksimal 1 jam untuk setiap peserta menjawab pertanyaan panitia.

Materi pertanyaan yang akan disampaikan oleh panitia, yaitu motivasi, integritas, dan kepemiluan.

Ia berharap peserta fokus mengikuti tahapan tes wawancara karena jawaban mereka sangat menentukan kelayakan untuk menjadi anggota panwaslu kecamatan pada Pemilu 2024.

Baca juga: Bawaslu Kepri minta tes tertulis panwaslu kecamatan perhatikan cuaca
Baca juga: Tes panwaslu tiga pulau di Natuna tertunda karena cuaca buruk


Pewarta: Edo Purmana
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2022