Supaya kita bisa meregenerasi anak-anak muda di industri perfilman Indonesia
Jakarta (ANTARA) - Waktu pendaftaran kompetisi film pendek Young Talent Movie Festival 2022 tersisa 10 hari lagi, sehingga kalangan muda yang memiliki ketertarikan di industri perfilman diharapkan untuk segera mendaftar.

Young Talent Movie Festival 2022, yang waktu pendaftarannya akan berakhir pada 20 November, merupakan kompetisi film hasil kolaborasi Talenthub Kementerian Tenaga Kerja bersama Cineverse.

Kompetisi ini diselenggarakan untuk mengajak anak muda berkontribusi lewat kreasi konten-konten dan ide baru yang tak terbatas melalui karya cerita pendek.

Baca juga: Sepuluh sutradara bersatu garap antologi film pendek "Piknik Pesona"

Acara ini dapat menjadi ajang untuk mengasah kreativitas serta pengenalan peserta ke industri film dengan melalui relasi yang mumpuni dalam bidangnya.

Selain itu, melalui festival tersebut diharapkan dapat memunculkan talenta-talenta muda di industri perfilman sehingga regenerasi bisa terus berlanjut.

“Supaya kita bisa meregenerasi anak-anak muda di industri perfilman Indonesia, dan mereka juga dapat mengetahui tentang pekerjaan masa depan mereka di industri perfilman," ujar CEO dan Founder Cineverse Arif Firdaus dalam rilis pers, Kamis.

Young Talent Movie Festival ditujukan untuk mahasiswa dan umum berusia di bawah 25 tahun.

Peserta yang berminat mengikuti kompetisi bisa mendaftar melalui google formulir di laman https://talenthub.kemnaker.go.id/ dan di tautan https://bit.ly/YoungTalentMovieFestival2022 tanpa dipungut biaya.

Baca juga: Tips membuat film pendek hingga fakultas UMKM Shoppe

Peserta yang sudah mendaftar dapat mengumpulkan beragam tema atau genre film pendek yang dibagi menjadi dua kategori, yaitu film pendek dan film pendek animasi.

Syarat dan ketentuan lebih lanjut, akan dijelaskan melalui technical meeting setelah peserta mendaftar Young Talent Movie Festival.

Peserta dapat mengunggah karya mereka mulai dari tanggal 21 hingga 23 November. Para pemenang terbaik akan diumumkan pada malam puncak acara pada 3 Desember 2022.

Terdapat hadiah dengan total Rp30 juta untuk para pemenang. Karya para peserta nantinya juga dapat disaksikan melalui platform Vidio.com.

Baca juga: Kemenag gelar festival foto dan video pendek GTK madrasah

Baca juga: Film pendek & lagu "Sang Pemula" dirilis bertepatan pada Hari Pahlawan

Baca juga: Akademisi minta mahasiswa gali nilai budaya melalui film pendek

Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2022