Filipina (ANTARA) – Green Publisher Indonesia memperluas layanan kerjasama publikasi jurnal Internasional diluar negara Indonesia yaitu di Filipina.

Berkat jaringan dan komunikasi yang baik Green Publisher berhasil membuka kantor publikasi di Filipina dan membuat jurnal Internasional yang ISSN nya terdaftar di negara Filipina.

Lembaga publikasi tersebut diberi nama Central Publishing yang beralamat di Philipina. Central Publishing sudah memiliki satu jurnal yang pengelolaannya dikelola bersama antara orang Indonesia dan Philipina secara kolaborasi.

Chief Editor dipilih dari negara domisili yakni Philipina sementara Managing editornya dari Indonesia sendiri.

Central Publishing saat ini baru memiliki satu jurnal Internasional yang dikelola sendiri, namun kedepannya masih membuka peluang untuk menambah jumlah jurnalnya.

Jurnal tersebut bernama Asian Journal of Healthy and Science (AJHS) dengan nomor E-ISSN 2980-4310 dan P-ISSN 2980-4302.

Diterbitkan dua bulan sekali, jurnal ini menampung hasil penelitian ilmiah dari bidang ilmu kesehatan, yang meliputi: Ilmu kedokteran, Psikologi, Farmasi, Kesehatan Masyarakat, Kesehatan Lingkungan yang termasuk dalam konteks ilmu Kesehatan.

Dengan adanya kolaborasi antar negara ini, Green Publisher berharap dapat mengembangkan sayap dan membawa publikasi Indonesia dalam kancah internasional.

Melalui jurnal internasional yang pengelolaannya dikelola bersama seperti ini, maka akan tersedia slot khusus untuk menerbitkan karya ilmiah dari Indonesia, sebagaimana dikatakan Putri Amalia Zubaedah selaku Direktur Green Publisher.

“Jurnal tersebut nanti akan diisi oleh penulis dari berbagai negara, namun akan ada jumlah slot khusus untuk orang Indonesia karena kita sebagai pengelolanya,” ujar Putri.

Kedepannya, Green Publisher berharap akan ada kesempatan lain untuk menjalin kerjasama publikasi dengan negara lain. Sehingga, publikasi di Indonesia akan semakin dikenal dan mampu mendominasi jurnal-jurnal internasional di berbagai negara.

Green Publisher berkomitmen untuk terus mengembangkan literasi dan publikasi ilmiah Indonesia agar menjadi nomor satu dan mampu bersaing dalam kancah Internasional.

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2022