Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Kota Jakarta Barat bekerjasama dengan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Bulog menggelar pasar murah menjelang Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 di Kelurahan Tangki, Taman Sari, pada Rabu.

Pasar murah itu dilakukan dalam rangka memudahkan masyarakat mendapatkan pangan dengan harga murah di tengah meningginya harga menjelang Natal dan tahun baru.

"Kita bekerjasama dengan Sudin Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP), Bulog dan bidang perekonomian menggelar pasar murah ini," kata Lurah Tangki, Agung Edi Santoso saat dihubungi di Jakarta, Rabu.

Agung mengatakan, pasar murah itu digelar di kawasan RW 08. Di sana, warga bisa belanja beragam jenis kbutuhan pangan dengan harga lebih murah dari pasaran.

Beberapa bahan pangan yang dijual di antaranya beras premium seberat 5 kilogram dengan harga Rp57.000, beras merah seharga Rp15.000 per kilogram. Minyak goreng kemasan Rp15.000 per liter tepung seberat Rp12.000 per kilogram hingga daging sapi seharga Rp80.000 per kilogram.

Baca juga: DKI gelar bazar pangan keliling bantu warga dapatkan harga terjangkau
Baca juga: DKI pantau pergerakan harga pangan jelang Natal dan tahun baru

Agung mengatakan banyak warga yang antusias belanja di tempat yang disediakan itu. Pihaknya tidak membatasi jumlah pembeli yang hadir. "Jadi ini umum ya, tidak pakai kupon dan terbuka untuk seluruh masyarakat di DKI Jakarta," kata dia.

Rencananya, lanjut Agus, kegiatan pasar murah ini hanya akan digelar selama satu hari di titik RW 06 saja.

Namun jika di akhir bazar banyak permintaan warga untuk menggelar kegiatan pasar murah lagi, pihaknya akan mempertimbangkan untuk memperpanjang kegiatan pasar murah.

Dia berharap kegiatan pasar murah ini bisa membantu warga memenuhi kebutuhan saat  Natal dan tahun baru.
 

Pewarta: Walda Marison
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2022